Konten dari Pengguna

Pindah Silang pada Makhluk Hidup Menurut Biologi

Berita Terkini
Penulis kumparan
16 Januari 2023 17:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Apa yang Dimaksud Pindah Silang pada Makhluk Hidup, Unsplash Brano
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Apa yang Dimaksud Pindah Silang pada Makhluk Hidup, Unsplash Brano
ADVERTISEMENT
Biologi merupakan ilmu dari cabang sains yang mempelajari berbagai hal mengenai makhluk hidup. Dengan adanya Biologi, kita bisa mengetahui macam-macam sifat makhluk hidup termasuk manusia. Bahkan Biologi juga dimanfaatkan di beragam bidang pekerjaan seperti kedokteran.
ADVERTISEMENT
Salah satu materi yang ada di dalam Biologi adalah pindah silang. Pindah silang merupakan contoh dari pola hereditas. Apa yang dimaksud pindah silang tersebut? Simak ulasan selengkapnya pada artikel ini.

Pindah Silang Makhluk Hidup

Berdasarkan Buku Ajar Dasar-Dasar Sains Genetika oleh Zairin Tomy (2016:75), gen-gen berpautan karena letaknya berdekatan satu sama lain pada kromosom yang sama.
Kombinasi baru dapat terjadi antara gen-gen apabila bagian-bagian kromosom saling bertukar. Proses ini disebut pindah silang (crossing over).
Proses pindah silang dapat terjadi pada makhluk hidup akibat patahnya kromatid-kromatid. Lalu, kromatid-kromatid tersebut akan saling bertukar dan melekat kembali di waktu profase pada proses meiosis atau pembelahan sel yang menghasilkan sel anak.
ADVERTISEMENT
Tempat terjadinya persilangan dalam proses pindah silang tersebut dinamakan chiasmata.
Ilustrasi Apa yang Dimaksud Pindah Silang pada Makhluk Hidup, Unsplash Warren Umoh

Jenis-jenis Pindah Silang

Terdapat dua jenis pindah silang, yaitu pindah silang tunggal atau single crossing over dan pindah silang ganda atau double crossing over. Berikut penjelasannya:

1. Pindah Silang Tunggal

Pindah silang tunggal terjadi pada satu tempat saja. Hasil dari pindah silang jenis ini adalah terbentuknya gamet yang terdiri dari gamet-gamet bertipe rekombinasi dan bertipe parental.
Gamet-gamet bertipe rekombinasi sendiri terbentuk lebih sedikit daripada yang bertipe parental.

2. Pindah Silang Ganda

Sesuai namanya, pindah silang ganda terjadi pada dua tempat. Ada dua jenis pindah silang ganda. Pertama bila proses pindah silang ganda terjadi pada 2 gen yang terpaut.
Dalam proses tersebut, terbentuk gamet-gamet dengan tipe parental atau rekombinasi saja dan tidak terlihat pada fenotip. Namun jika pindah silang ganda terjadi pada 3 gen, maka akan terlihat pada fenotipnya.
ADVERTISEMENT
Demikian ulasan mengenai pindah silang sebagai salah satu contoh pola hereditas pada Biologi. Masih terdapat 3 pola lain yang belum dijelaskan. Apakah kamu dapat menyebutkan ketiganya?