Konten dari Pengguna

Ragam Sinonim Rabat dalam Bahasa Indonesia beserta Pengertiannya

Berita Terkini
Penulis kumparan
8 Juli 2023 21:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Sinonim Rabat. Foto: dok. Markus Spiske (Unsplash)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Sinonim Rabat. Foto: dok. Markus Spiske (Unsplash)
ADVERTISEMENT
Mempelajari sinonim rabat dalam bahasa Indonesia merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan untuk membantu seseorang dalam memperkaya kosakata. Kata rabat memiliki beberapa kata dengan makna serupa.
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahui apa kata yang bersinonim dengan kata rabat, perlu diketahui terlebih dahulu apa arti dari kata rabat. Dengan memahami artinya terlebih dulu maka akan lebih mudah mencari persamaan katanya.

Sinonim Rabat dalam Bahasa Indonesia beserta Pengertiannya Lengkap

Ilustrasi Sinonim Rabat. Foto: dok. Ashkan Forouzani (Unsplash)
Penggunaan sinonim dalam bahan bacaan merupakan cara yang umum diterapkan penulis agar tulisannya terlihat menarik dan tidak menjemukan. Tak hanya itu, penggunaan sinonim juga diterapkan untuk memudahkan pembaca dalam memahami isi bacaan.
Dalam buku berjudul Bahasa Indonesia untuk Perguruan Tinggi yang ditulis oleh Nani Yulianti, S.Kom., M.Pd. (2022: 54) tertulis bahwa sinonim adalah dua kata atau lebih yang asasnya memiliki makna yang sama tetapi bentuknya berlainan, kesinoniman tidaklah mutlak, hanya ada kesamaan atau kemiripan.
ADVERTISEMENT
Masih dalam buku yang sama, dipaparkan pula bahwa sinonim digunakan untuk mengalih-alihkan pemakaian kata pada tempat tertentu sehingga kalimat tersebut tidak membosankan.
Mengutip buku berjudul Bahasa Indonesia Tataran Semenjana untuk SMK dan MAK Kelas X oleh Ahmad Iskak, S,Pd., M.Pd. dan Dra. Yustinah, M.Pd. (2006: 100), sinonim berasal dari sin yang berarti sama atau serupa, dan akar kata onim yang berarti yang bermakna.
Berdasarkan istilah bahasa, sinonim adalah kata-kata yang mengandung makna pusat yang sama tetapi berbeda dalam nilai rasa. Dengan kata lain, sinonim adalah kata-kata yang memiliki denotasi yang sama tetapi berbeda dalam konotasi.
Dalam bahasa Indonesia terdapat berbagai macam kata yang memiliki persamaan kata atau sinonim. Salah satunya adalah kata rabat. Menurut KBBI atau Kamus Besar Bahasa Indonesia, rabat berarti potongan harga.
ADVERTISEMENT
Umumnya rabat diberikan saat pembeli membeli produk dalam jumlah besar. Tak hanya itu, rabat juga diberikan sebagai bentuk pemasaran publik agar menarik minat pembeli. Menurut pengertian rabat tersebut, dapat disimpulkan bahwa sinonim rabat antara lain diskon, diskonto, potongan, bagian, irisan patahan, penggalan.
Dengan mengenali apa saja sinonim rabat beserta pengertiannya dalam bahasa Indonesia, kosakata bahasa yang dimiliki akan terus bertambah. (DAP)