Konten dari Pengguna

Regenerasi: Kemampuan Organisme untuk Membentuk Bagian Tubuh secara Sempurna

Berita Terkini
Penulis kumparan
4 September 2022 18:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pengertian dan contoh tunas pada tumbuhan, sumber foto Rob Wicks on Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pengertian dan contoh tunas pada tumbuhan, sumber foto Rob Wicks on Unsplash
ADVERTISEMENT
Tumbuhan merupakan salah satu organisme yang melakukan reproduksi atau memperbanyak jumlahnya untuk mempertahankan jenisnya agar tetap ada. Tumbuhan sendiri memiliki beberapa cara reproduksi baik secara seksual atau generatif dan secara aseksual atau vegetatif. Tumbuhan memiliki kemampuan organisme untuk membentuk tubuh secara sempurna dari bagian tubuh yang terpisahkan disebut dengan tunas dimana termasuk ke dalam reproduksi vegetatif tumbuhan. Pada artikel ini akan menjelaskan mengenai pengertian dan contoh tunas pada tumbuhan.
ADVERTISEMENT

Kemampuan Organisme untuk Membentuk Bagian Tubuh

Ilustrasi pengertian dan contoh tunas pada tumbuhan, sumber foto Vije Vijendranath on Unsplash
Tunas merupakan salah satu bentuk reproduksi pada tumbuhan secara alami, dimana perkenbangbiakan tumbuhan dengan tunas tidak dipengaruhi oleh campur tangan manusia. Dikutip dari buku Rangkuman Penting Intisari karya Sukma Pratiwi (2015 :102) dijelaskan bahwa tunas adalah bagian tumbuhan yang baru tumbuh dari kecambah atau kuncup yang berada di atas permukaan tanah/media. Tunas dapat terdiri dari batang, ditambah dengan daun muda, calon bunga, atau calon buah. Dalam peristilahan fisiologi tumbuhan, tunas juga berarti semua bagian tumbuhan yang bukan akar, yaitu bagian tumbuhan yang berkecenderungan memiliki geotropisme negatif (atau heliotropisme positif). Secara teknis, tumbuhan yang berkembang biak dengan tunas tetap akan menempel pada tumbuhan induk. Kemudian, tunas akan berpisah dari tumbuhan induk ketika sudah matang.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa contoh tumbuhan atau organisme yang memiliki kemampuan untuk membentuk tubuh secara sempurna dari bagian tubuh yang terpisahkan misalnya pohon pisang. Pohon pisang berkembangbiak dengan tunas. Namun secara spesifik, tumbuhan pisang ini melakukan proses berkembang biak dengan tunas adventif yang dapat dilihat dari tunas di bagian akar pohon pisang.
Selain itu pohon bambu juga berkembang biak dengan melalui tunas, bisa dilihat secara alamiah bahwa batang bambu akan jatuh ke dalam tanah. Sehingga dalam interval waktu 3-4 bulan, tumbuhan bambu akan tumbuh secara vertikal.
Tunas sendiri disukai oleh hewan (termasuk manusia) dan seringkali dimakan karena serat-seratnya belum sepenuhnya berkem bang sebagai perkembangan dinding sel sekunder. Keadaan ini menyebabkan tunas relatif lebih lunak daripada bagian yang sudah tua.
ADVERTISEMENT
Demikian adalah pembahasan mengenai kemampuan organisme untuk membentuk tubuh secara sempurna dari bagian tubuh yang terpisahkan disebut tunas. (WWN)