Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Rekomendasi dan Daftar Beasiswa S2 dalam Negeri untuk Melanjutkan Pendidikan
11 Juli 2023 19:40 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Mendapatkan beasiswa mungkin menjadi cita-cita bagi sebagian orang. Sebelum mencari beasiswa, calon mahasiswa dan mahasiswi S2 harus melakukan riset. Hal itu termasuk mencari tahu daftar beasiswa S2 dalam negeri.
ADVERTISEMENT
Terdapat banyak beasiswa dalam negeri yang dapat dipilih. Bahkan beberapa di antaranya adalah program pemerintah. Maka dari itu, calon mahasiswa harus mencari tahu berbagai program yang memberikan beasiswa sesuai jalur dan keinginan.
Daftar Beasiswa S2 dalam Negeri untuk Melanjutkan Pendidikan
Setelah menyelesaikan S1, banyak orang yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Pada S1, mahasiswa diberikan pengetahuan tentang metodologi, konsep dasar teori, dan juga menjadikan konsep dasar tersebut sebagai pemecahan masalah.
Mengutip buku Jalur Cepat Lulus S1 & S2, Prof. Elfindri (2006), pada S-2, si mahasiswa sudah harus mampu menggali ilmu bukan dari text book lagi, namun memperoleh ilmu berasal dari jurnal ilmiah sesuai dengan bidang yang diambil.
ADVERTISEMENT
Terdapat banyak kesempatan untuk melanjutkan pendidikan ke S2 di dalam negeri. Apa saja daftar beasiswa S2 dalam negeri?
1. Beasiswa S2 Kominfo
Melalui Badan Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (Balitbang SDM), Kominfo menyediakan program untuk melanjutkan S2. Program S2 ini juga bekerjasama atau menggandeng beberapa Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia.
Tak hanya untuk PNS, program dari Kominfo ini juga terbuka untuk masyarakat umum serta instansi swasta. Pada program ini, nantinya peserta yang terpilih akan dibiayai kuliah hingga penunjang akademik. Bhajan diberikan uang saku sebanyak 1,5 juta rupiah setiap bulannya.
2. Beasiswa LPDP
LPDP merupakan salah satu beasiswa yang sangat populer. LPDP ternyata tidak hanya menyediakan program beasiswa ke luar negeri, tetapi juga dalam negeri. Terdapat beberapa program beasiswa LPDP untuk S2.
ADVERTISEMENT
Contohnya adalah LPDP reguler, LPDP afirmasi, beasiswa pendidik, beasiswa dokter spesialis, dan masih banyak lagi. Biasanya beasiswa ini dibuka pada bulan April atau Mei setiap tahunnya.
3. Beasiswa S2 Bidikmisi
Tak hanya untuk S1, ternyata terdapat beasiswa bidikmisi untuk S2. Program ini akan membebaskan biaya kuliah dan biaya hidup selama masa perkuliahan.
Itu tadi adalah beberapa daftar beasiswa S2 dalam negeri yang dapat dijadikan referensi sebelum mendaftar. Semoga berhasil dan bisa mendapatkan beasiswa di kampus impian. (FAR)
Live Update