Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Rincian Biaya Admin Mandiri Sesuai dengan Jenis Tabungannya
7 Desember 2021 17:40 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Jenis tabungan dan biaya admin Mandiri sangatlah beragam. Oleh karena itu, sebelum Anda memutuskan untuk membuat tabungan baru di bank Mandiri, pastikan Anda sudah mengetahui biaya admin yang harus dibayarkan setiap bulannya. Untuk Anda yang penasaran berapa besaran biaya admin tabungan di bank Mandiri, simak artikel ini hingga akhir, ya!
ADVERTISEMENT
Rincian Biaya Admin Mandiri Sesuai dengan Jenis Tabungannya
Berikut adalah rincian biaya admin Mandiri sesuai dengan jenis tabungannya yang perlu Anda ketahui.
1. Tabungan Mandiri dengan biaya administrasi bulanan sebesar Rp 12.500 per bulan dan biaya penutupan rekening sebesar Rp 50.000.
2. Tabungan Rencana Mandiri tidak dikenakan biaya administrasi setiap bulan dengan penalti tutup rekening sebelum jatuh tempo sebesar Rp 150.000.
3. Tabungan Haji tidak dikenakan biaya adminstrasi dan penutupan rekening. Hal ini karena jenis tabungan ini menggunakan prinsip syariah dengan akad mudharabah muthlaqah secara syari.
4. Tabungan Bisnis Mandiri dengan biaya administrasi bulanan sebesar Rp 12.000 dan biaya administrasi dengan saldo kurang dari Rp 10 juta sebesar Rp 25.000. Untuk biaya penutupan rekening dan rekening pasif sebesar Rp 50.000.
ADVERTISEMENT
5. Tabungan TKI Mandiri dengan biaya administrasi bulanan sebesar Rp 2.500 dan pada bulan pertama tidak ada biaya administrasi.
6. TabunganKu Mandiri tidak dikenakan biaya administrasi bulanan dengan biaya penutupan rekening sebesar Rp 20.000. Jika Anda ingin melakukan penarikan tunai dan nontunai, maka akan dikenakan biaya sebesar Rp 5.000 untuk setiap transaksi.
7. Tabungan Mandiri Valas dengan biaya administrasi bulanan yang berbeda-beda karena tergantung pada mata uang yang digunakan pada tabungan tersebut.
8. TabunganMu dengan biaya administrasi bulanan yang dibagi menjadi dua jenis, yaitu rekening tabungan mitra usaha yang memiliki biaya admin Rp 1.500 per bulan serta kartu debit mitra usaha yang memiliki biaya admin Rp 1.000 per bulan.
9. Tabungan karyawan dan pelajar dengan biaya administrasi bulanan mulai dari Rp 3.000 sampai Rp 12.500.
ADVERTISEMENT
10. Tabungan Investor tidak dikenakan biaya administrasi bulanan.
(Anne)