Rukun Khutbah Shalat Jumat yang Benar Sesuai Syariah

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
12 Februari 2021 9:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Rukun Khutbah Shalat Jumat, sumber: NU Online
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Rukun Khutbah Shalat Jumat, sumber: NU Online
ADVERTISEMENT
Bila Anda dipercaya untuk menjadi khatib, maka rukun khutbah shalat Jumat menjadi hal yang wajib Anda pelajari. Terdapat beberapa versi rukun khutbah Jumat yang biasa dijadikan pegangan umat islam.
ADVERTISEMENT

Rukun Khutbah Shalat Jumat Berdasarkan Anjuran Imam Syafi’i

1. Memuji Allah pada dua khutbah
Pujuan kepada Allah ini termasuk dalam dzikir harian yang diucapkan seperti hamdalah, istighfar, dan pujian lainnya. Membuka khutbah dengan memuji asma Allah diharapkan menjadi pintu pembuka ridha Tuhan Semesta Alam.
2. Membaca shalawat kepada Nabi
Allahumma sholli ala muhammad, bisa menjadi ungkapan rindu kepada Rasul meneruskan khutbah Jumat.
3. Berwasiat untuk ketaatan kepada Allah
Setelah pujian kepada Allah dan Rasulullah, selanjutnya khatib memberikan anjuran untuk terus beriman dan meningkatkan ketaqwaan. Hal ini bisa menjadi senjata kekuatan umat islam dalam menghadapi dunia
4. Membaca ayat Alquran pada salah satu khutbah
Dalam berkhutbah Jumat, wajib membacakan salah satu ayat yang mendukung ceramah yang disampaikan. Hal ini juga akan menjadi pengingat umat islam bahwa segala hal harus bersumber dari Alquran sebagai pedoman hidup.
ADVERTISEMENT
5. Mendoakan umat Islam pada khutbah terakhir
Syekh Zainuddin al-Malibari menjabarkan bahwa mendoakan mukmin menjadi salah satu rukun khutbah dari shalat Jumat yang tidak bisa ditinggalkan. Doa menjadi perpanjangan tangan agar semua muslim diberikan kebaikan dan kemuliaan, terkhusus bagi peserta shalat Jumat yang hadir di tempat tersebut.
Rukun Khutbah Jumat Sesuai Anjuran Imam Hambali
Perbedaan kedua khutbah hanya pada rukun kelima saja. Meski demikian, hal ini tidak akan mengurangi keabsahan ibadah shalat Jumat yang dijalankan.
ADVERTISEMENT
Setelah memahami rukun khutbah shalat Jumat dengan baik, maka Anda akan lebih mudah menyampaikan hal-hal yang berkaitan dengan ajaran Islam. Memenuhi rukun khutbah Jumat yang benar tentu akan berpengaruh terhadap masyarat sahnya shalat Jumat yang dilaksanakan. (ANG)