Konten dari Pengguna

Rumus, Nama, dan Jumlah Isomer yang Dimiliki Senyawa C6H14 pada Senyawa Karbon

Berita Terkini
Penulis kumparan
12 Desember 2022 19:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Jumlah Isomer yang Dimiliki Senyawa C6H14     Foto:Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Jumlah Isomer yang Dimiliki Senyawa C6H14 Foto:Unsplash
ADVERTISEMENT
Pada senyawa karbon terdapat isomer yang memiliki rumus molekul. Senyawa C6H14 memiliki isomer sebanyak lima. Inilah rumus umum dan nama senyawanya pada senyawa karbon.
ADVERTISEMENT
Senyawa karbon memiliki unsur C, H, dan O sebagai bagian-bagian yang membentuknya. Untuk menguji keberadaan unsur-unsur tersebut adalah dengan cara membakar bahan-bahan yang berasal dari mahluk hidup, contohnya kayu, beras, dan daging. Ketika dibakar, bahan-bahan tersebut akan menjadi arang (karbon).

Rumus dan Nama Senyawa C6H14

Rumus dan Jumlah Isomer yang Dimiliki Senyawa C6H14 Foto:Unsplash
Pengertian alkana terdapat dalam buku Bongkar Pola Soal UNBK SMA/MA IPA 2020 yang disusun oleh Eli Trisnowati (2019:433). Diambil dari buku tersebut, alkana adalah senyawa organik yang bersifat jenuh dan hanya memiliki ikatan tunggal.
Contoh: CH4(g) + Cl2(g) -> CH3Cl(g) + HCl(g)
Beberapa nama senyawa alkana berdasarkan jumlah atom dan rumus molekul antara lain sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Rumus umum alkana: CnH2n + 2
n = jumlah atom karbon
2n + 2 = jumlah atom hidrogen

Jumlah Isomer yang Dimiliki Senyawa C6H14

Jumlah Isomer yang Dimiliki Senyawa C6H14 pada Senyawa Karbon Foto:Unsplash
Pengertian isomer adalah suatu keadaan dimana senyawa-senyawa memiliki rumus sama, namun rumus struktur yang berbeda. Senyawa alkana paling rendah yang dapat memiliki isomer adalah butana (C4H10). Contoh isomer alkana adalah heksana (C6H14) yang memiliki lima isomer struktur, yaitu n-heksana, 2-metilpentana, 3-metilpentana, 2,2-dimetilbutana, 2,3-dimetilbutana.
Isomer struktur, yaitu isomer yang terjadi jika rumus molekul sama, tetapi rumus struktur berbeda. Semakin banyak jumlah atom karbon pada senyawa alkana, kemungkinan rumus struktur juga makin banyak. Oleh karena itu jumlah isomer struktur juga akan bertambah.(DK)
ADVERTISEMENT