Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Saturnus: Planet dalam Tata Surya yang Mempunyai Jumlah Satelit Terbanyak
11 Agustus 2023 17:00 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Planet dalam tata surya yang mempunyai jumlah satelit terbanyak yaitu Saturnus. Hal ini disebabkan planet tersebut mempunyai lebih dari 100 satelit. Jumlahnya pun melampaui satelit Jupiter yang sempat menyandang gelar planet dengan satelit terbanyak.
ADVERTISEMENT
Selain jumlah satelitnya yang banyak, Saturnus juga memiliki fakta-fakta menarik lainnya. Salah satunya adalah planet ini memiliki cincin yang sangat indah.
Saturnus sebagai Planet dalam Tata Surya yang Mempunyai Jumlah Satelit Terbanyak
Mengutip buku Menjelajahi Tata Surya dan Melampaui Bahasa Indonesia, Nam H Nguyen (2018), Saturnus merupakan planet keenam dari Matahari dengan jarak sekitar 1,4 miliar km.
Saturnus merupakan planet terbesar kedua di tata surya. Oleh sebab itu, planet ini mempunyai gravitasi yang sangat kuat untuk menarik benda-benda di sekitarnya. Itulah mengapa planet dalam tata surya yang mempunyai jumlah satelit terbanyak yaitu Saturnus.
Sampai saat ini, Saturnus memiliki 117 satelit yang resmi terdaftar. Satelit terbesarnya adalah Titan dengan diameter hampir 5.150 km dan lebih besar daripada Merkurius. Uniknya, Titan merupakan satu-satunya satelit alami di tatasurya yang mempunyai atmosfer padat.
ADVERTISEMENT
Masih ada banyak kandidat satelit Saturnus yang diteliti oleh ilmuwan. Begitu pula dengan Jupiter yang merupakan planet terbesar serta memiliki gravitasi yang sangat kuat. Itulah mengapa gelar planet terbanyak kerap disandang oleh Jupiter dan Saturnus secara bergantian.
Beberapa Fakta tentang Saturnus Lainnya
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, Saturnus juga mempunyai beberapa fakta lain yang tak kalah menarik. Berikut di antaranya.
1. Memiliki Cincin yang Indah
Sebenarnya ada tiga planet di tata surya yang memiliki cincin, yakni Saturnus, Jupiter, Uranus, dan Neptunus. Namun cincin Saturnus lah yang paling besar dan paling mudah dilihat dengan mata telanjang dari Bumi. Cincin ini pun tampak indah.
2. Rotasi yang Cepat
Satu hari di Saturnus hanyalah 10 jam 14 menit di waktu Bumi. Hal ini disebabkan planet tersebut berputar dengan cepat.
ADVERTISEMENT
3. Revolusi yang Lama
Berbeda dengan rotasinya, Saturnus berevolusi dalam waktu yang lama sehingga satu tahun Saturnus sama dengan 29,46 tahun di Bumi. Hal ini diakibatkan oleh jaraknya yang sangat jauh dari Matahari
4. Tak Ada Permukaan Padat
Meskipun ukurannya sangat besar, Saturnus hanya memiliki cairan dan gas. Dengan kata lain, tak ada permukaan padat di sana.
Kesimpulannya, planet dalam tata surya yang mempunyai jumlah satelit terbanyak yaitu Saturnus karena gravitasinya sangat besar. Planet tersebut juga mempunyai berbagai fakta unik lain yang beberapa di antaranya sudah dibahas di atas. (LOV)