Konten dari Pengguna

Sejarah Bangsa Indonesia, Sebelum dan Sesudah Proklamasi Kemerdekaan

Berita Terkini
Penulis kumparan
22 Agustus 2021 8:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sejarah Bangsa Indonesia. (Foto: https://flickr.com)
zoom-in-whitePerbesar
Sejarah Bangsa Indonesia. (Foto: https://flickr.com)
ADVERTISEMENT
Ketika membahas tentang sejarah bangsa Indonesia, kita tidak bisa luput dari masa-masa penjajahan yang dahulu terjadi di Indonesia. Pada waktu itu, para pahlawan bersatu dan bekerja sama dengan rakyat untuk mendapatkan kemerdekaan.
ADVERTISEMENT
Ada banyak peristiwa penting yang terjadi, harta dan nyawa yang dikorbankan untuk memperjuangkan kebebasan negara Indonesia. Mereka berjuang sesuai dengan bidang masing-masing. Ada yang berjuang di bidang politik seperti Ir. Soekarno dan Drs. Mohammad Hatta, di bidang sosial seperti R. A. Kartini dan WR. Supratman, di bidang pendidikan seperti Ki Hajar Dewantara, K. H. Ahmad Dahlan, dan ada juga yang berjuang di bidang militer seperti Supriyadi, Sudirman, dan sebagainya.
Artikel ini akan membahas tentang sejarah bangsa Indonesia, sebelum dan sesudah proklamasi kemerdekaan.

Sejarah bangsa Indonesia

Sejarah Bangsa Indonesia. (Foto: https://flickr.com)
Di balik peristiwa penting pembacaan teks proklamasi kemerdekaan Indonesia ini, tersimpan sejarah perumusan teks proklamasi yang penting diketahui oleh masyarakat Indonesia. Dikutip dari buku Siswa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) SMP/MTs Kelas 7 yang ditulis oleh Sri Nurhayati & Iwan Muharji (2021: 16), peristiwa Rengasdengklok yang terjadi pada tanggal 16 Agustus 1945 pukul 03.00 WIB menjadi peristiwa penting yang membuat Soekarno dan Hatta menyetujui untuk segera memproklamasikan kemerdekaan Indonesia selambat-lambatnya tanggal 17 Agustus 1945.
ADVERTISEMENT
Perumusan teks proklamasi pun dilakukan pada tanggal 16 Agustus 1945 di rumah Laksamana Maeda. Teks proklamasi tersebut merupakan hasil dari buah pikiran Soekarno, Moh. Hatta, dan Ahmad Soebardjo. Pada tanggal 17 Agustus 1945 pukul 10.00 WIB di Jalan Pegangsaan Timur No. 56, pembacaan naskah proklamasi kemerdekaan Indonesia dilakukan oleh Soekarno didampingi Moh. Hatta.
Namun setelah pembacaan teks proklamasi 17 Agustus 1945, masyarakat Indonesia masih memiliki satu perjuangan lagi, yaitu mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Hal itu dikarenakan Jepang hendak meniadakan proklamasi demi tanggung jawabnya kepada sekutu, sedan tentara sekutu diboncengi NICA tentara Belanda hendak merebut dan menghancurkan kemerdekaan bangsa Indonesia.
Selain perjuangannya, sejarah bangsa Indonesia juga tidak lepas dari perkembangan sistem ketatanegaraannya yang mengalami fluktuasi dari waktu ke waktu sejak diproklamasikan pada tanggal 17 Agustus 1945. Fluktuasi ketatanegaraan Indonesia dapat dilihat baik sejak awal kemerdekaan maupun pasca amandemen Undang-Undang Dasar Republik Tahun 1945. Semoga informasi ini bermanfaat! (CHL)
ADVERTISEMENT