Konten dari Pengguna

Sejarah Singkat Kerajaan Islam di Kalimantan

Berita Terkini
Penulis kumparan
2 Oktober 2022 19:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Sejarah Singkat Kerjaan Islam di Kalimantan. (Foto: Artur Aldyrkhanov | Unsplash.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Sejarah Singkat Kerjaan Islam di Kalimantan. (Foto: Artur Aldyrkhanov | Unsplash.com)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Agama Islam sudah ada di nusantara sejak zaman dahulu. Saat agama islam tersebar di nusantara, banyak kerajaan-kerajaan islam bermunculan. Kerajaan-kerajaan tersebut tersebar di seluruh wilayah Indonesia seperti di pulau Jawa, Sulawesi, Sumatera, dan Kalimantan.
ADVERTISEMENT
Kedatangan agama islam di nusantara tak lepas dari adanya jalur perdagangan di Nusantara. Begitu pula dengan persebaran islam di wilayah pulau Kalimantan. Pada zaman dahulu, pedagang dari wilayah Malaka kerap menetap di Kalimantan selama beberapa bulan. Selama pedagang yang juga cendekiawan islam asal Malaka tersebut menetap di Kalimantan, agama Islam menyebar. Maka dari itu terdapat kerajaan Islam di Kalimantan.

Beberapa Kerajaan Islam di Kalimantan

Ilustrasi Beberapa Kerajaan Islam di Kalimantan. (Foto: Jim Pave | Unsplash.com)
Terdapat beberapa pendapat mengenai jalur masuknya agama islam di Kalimantan. Terdapat anggapan bahwa agama islam masuk melalui dua jalur Tumasik, Gujarat, Malaka, dan Singapura atau dibawa oleh pedagan dari Arab. Selain itu ada anggapan lainnya. Mengutip Alfani Daud dalam buku dengan judul Sejarah Masyarakat Islam Indonesia karya Sarkawi B. Husain (2017:58), sangat mungkin sekali pemeluk islam sudah ada sebelumnya di sekitar keratin yang dibangun di Banjarmasin, tetapi peng-Islam-an secara massal diduga terjadi setelah raja, Pangeran Samudera yang kemudian dilantik menjadi Sultan Suriyansah, memeluk Islam diikuti kerabatnta, yaitu bubuhan raja-raja. Berikut beberapa kerajaan islam di Pulau Kalimantan.
ADVERTISEMENT

Kesultanan Pasir

Salah satu kerajaan islam yang ada di wilayah Kalimantan adalah Kesultanan Pasir. Dahulu Kesultanan Pasir bernama Kerajaan Sadurengas yang dipipin oleh ratu bernama Putri Di Dalam Petung. Wilayah kerajaan ini meliputi sebagian provinsi Kalimantan Selatan, Kabupaten Pasir, dan Kabupaten Penajam Paser Utara.

Kesultanan Banjar

Raja pertama pada Kesultanan Banjar yang masuk islam adalah Pangeran Samudra dengan gelas Sultan Suriansyah. Wilayah kekuasaan yang dimiliki oleh Kesultanan Banjar adalah Pandam Arum, Pudak Sategal, Gagelang, Kuripan, dan Daha.

Kerajaan Pagatan

Kerajaan islam selanjutnya adalah Kerajaan Pagatan. Raja pertama kerajaan ini bernama La Pangewa yang memiliki gelar Kapiten laut pulo oleh Sultan Banjar. Pada saat Nusantara dikuasai oleh pasukan Belanda, sistem pemerintahan pada Kerajaan Pagatan dihapuskan dan wilayahnya semakin sedikit. Hingga hari ini, wilayah Pagatan hanya merupakan wilayah yang setingkat desa di ibukota kecamatan Kusan Hilir di Kalimantan Selatan.
ADVERTISEMENT
Nah itulah sejarah singkat kerajaan Islam di Kalimantan. Selain kerajaan di atas, terdapat beberapa kerajaan Islam lainnya di wilayah Kalimantan. Contohnya adalah Kesultanan Kota Waringin, Kesultanan Sambas, Kesultanan Kutai Kartanegara, Kesultanan Berau, Kesultanan Sambaliung, dan masih banyak lainnya. (FAR)