Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Seni Grafis Secara Singkat dan Jenis-jenisnya
16 Januari 2024 21:11 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Seni adalah segala bentuk ekspresi manusia yang memiliki keindahan. Seni dibagi menjadi beberapa macam. Salah satunya adalah seni grafis. Jelaskan secara singkat tentang seni grafis!
ADVERTISEMENT
Penjelasan tersebut perlu dipelajari oleh para pemula di bidang seni. Tak hanya itu saja, jenis-jenis seni grafis berdasarkan teknik membuatnya pun perlu dipahami agar semakin memahami salah satu cabang seni tersebut.
Penjelasan Secara Singkat tentang Seni Grafis
Jelaskan secara singkat tentang seni grafis! Jadi, seni grafis adalah bentuk seni yang menggunakan teknik cetak. Hal ini seperti yang diungkapkan dalam buku Cetak Tinggi dan Pengaplikasiannya, Sigit Purnomo Adi, dkk (2020: 7).
Dalam buku tersebut dijelaskan bahwa seni grafis merupakan salah satu media ekspresi seni rupa dua dimensional yang pengerjaannya biasanya di atas kertas melalui proses cetak-mencetak serta dapat digandakan.
Meskipun demikian, pengertian seni grafis semakin berkembang seiring berjalannya waktu. Maksudnya, seni grafis tetap menggunakan teknik cetak, namun medianya tidak hanya menggunakan kertas saja, tetapi juga bahan-bahan lain seperti kain.
ADVERTISEMENT
Jenis-jenis Seni Grafis
Jenis-jenis seni grafis dibedakan berdasarkan teknik membuatnya. Berikut di antaranya.
1. Cetak Digital
Jenis seni grafis ini memanfaatkan kemajuan teknologi, yaitu mesin cetak. Hasil karyanya memiliki tingkat ketepatan yang tinggi dan bisa dibuat dalam waktu singkat.
2. Cetak Tinggi
Cetak tinggi merupakan teknik dalam seni grafis yang menggunakan alat cetak khusus. Jadi, ada bagian gambar yang menonjol. Teknik ini juga disebut sebagai cungkil atau relief dan digunakan dalam pembuatan batik serta stempel.
3. Cetak Datar
Dalam teknik ini, alat cetak datar digunakan sehingga bagian gambar dan lainnya memiliki ketinggian yang sama.
4. Cetak Dalam
Jenis seni grafis ini menggunakan bagian dalam dari plat cetak yang telah digores. Bagian tersebut diberi asam nitrat dan resin sehingga ada sisi yang cekung ke dalam.
ADVERTISEMENT
5. Cetak Saring
Teknik ini kerap disiebut dengan sablon. Alat yang digunakan berupa layar berbahan dasar sutra atau nilon dengan kerapatan serat tertentu.
Jadi jika diminta jelaskan secara singkat tentang seni grafis, maka jawabannya adalah cabang seni yang menggunakan teknik cetak. Ada lima jenis seni grafis berdasarkan tekniknya, yaitu cetak digital, tinggi, datar, dalam, dan saring. (LOV)