Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Siapa Penemu Telepon yang Pertama? Ini Faktanya menurut Sejarah
18 April 2024 17:17 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Siapa penemu telepon yang pertama? Kalimat tanya seperti itu bisa saja terdengar aneh bagi beberapa orang karena adanya kata “pertama”. Jika ada penemu yang pertama, artinya ada penemu lain yang juga menemukan telepon.
ADVERTISEMENT
Sejarah memang menunjukkan bukti yang demikian karena faktanya, ada kontroversi pelik mengenai sosok penemu telepon. Kebanyakan orang mengetahui bahwa Alexander Graham Bell adalah penemu telepon. Padahal kenyataannya tidak seperti itu.
Siapa Penemu Telepon yang Pertama?
Setiap perangkat atau teknologi yang ada di dunia umumnya memiliki sosok penemu. Salah satu contoh adalah penemu telepon yang kini sudah banyak berkembang menjadi telepon seluler, bahkan telepon pintar.
Siapa penemu telepon yang pertama? Kebanyakan orang akan menjawab pertanyaan tersebut dengan menyebut nama ilmuwan kelahiran Edinburgh, Alexander Graham Bell.
Namun, jawaban tersebut tidak tepat karena Alexander Graham Bell bukan penemu telepon yang pertama. Penemu telepon yang pertama adalah Antonio Santi Giuseppe Meucci atau biasa dikenal sebagai Antonio Meucci.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku 100 Ilmuwan & Penemu Terpopuler di Dunia, Tim Sunrise Pictures (2011: 4), Antonio Santi Giuseppe Meucci adalah penemu telepon sebelum Alexander Graham Bell. Penemu asal italia tersebut menemukan telepon pada 1849.
Kontroversi tentang Sosok Penemu Telepon Pertama
Informasi tentang sosok penemu telepon pertama memang mempunyai kontroversi. Hal itu terjadi karena ada yang menyebutkan bahwa penemu pertamanya adalah Alexander Graham Bell dan ada pula yang menyebutkan Antonio Meucci.
Dikutip dari buku Tokoh-Tokoh di Balik Penemuan Penting, Nurisysyafa’ah (2017: 84 – 85), berikut adalah ringkasan tentang terjadinya kontroversi tentang sosok penemu telepon pertama.
A. Alexander Graham Bell sebagai Penemu Telepon
Pada tahun 1876, Alexander Graham Bell ditetapkan sebagai penemu telepon. Ketika mengetahui hal itu, Antonio Meucci melakukan protes terhadap Kantor Paten Amerika di Washington. Namun, Meucci kalah setelah melalui proses pengadilan.
ADVERTISEMENT
B. Konflik Alexander Graham Bell
Alexander Graham Bell mengalami konflik dengan Western Union. Konflik tersebut mengungkap bahwa Bell telah menyetujui untuk membayar 20% keuntungan komersial atas “penemuannya” selama 17 tahun kepada Western Union.
C. Kongres Amerika Serikat
Antonio Meucci meninggal dunia pada 18 Oktober 1889. Setelah lebih dari seabad namanya tenggelam oleh nama Alexander Graham Bell, Kongres Amerika Serikat menetapkan bahwa Antonio Meucci adalah penemu telepon yang asli pada Juni 2022.
Penetapan tersebut mengacu pada bukti bahwa Alexander Graham Bell membuat telepon pertama di Boston pada tahun 1876. Berbeda dengan Bell, Antonio justru telah menciptakan telepon pada tahun 1849.
Baca juga: Penemu Sandi Morse dan Sejarahnya
Setelah menyimak penjelasan di atas, kesimpulannya siapa penemu telepon yang pertama? Penemu telepon yang pertama adalah Antonio Santi Giuseppe Meucci. (AA)
ADVERTISEMENT