Konten dari Pengguna

Sifat-Sifat Bilangan Berpangkat dalam Matematika

Berita Terkini
Penulis kumparan
25 Juli 2022 23:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Sifat-Sifat Bilangan Berpangkat, Foto Pexels Jeswin Thomas
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Sifat-Sifat Bilangan Berpangkat, Foto Pexels Jeswin Thomas
ADVERTISEMENT
Matematika adalah sebuah mata pelajaran yang diajarkan sejak tingkat Sekolah Dasar. Oleh sebab itu, para siswa di Indonesia sudah tidak asing dengan Matematika. Namun, Matematika menjadi momok yang menakutkan bagi para siswa karena siswa sering merasa kesulitan dalam mengerjakan soal sehingga tak jarang para siswa sering gagal dalam Matematika. Namun sebenarnya bila para siswa paham dengan rumus dan perhitungan Matematika, maka para siswa bisa dengan mudah mengerjakannya. Oleh sebab itu, untuk membantumu sebagai siswa dalam mengerjakan Matematika, berikut sifat-sifat bilangan berpangkat.
ADVERTISEMENT

Sifat-Sifat Bilangan Berpangkat

Mengutip buku Memahami Konsep Dasar Matematika untuk PGSD oleh Dr. Isrok’atun, M.Pd (2021:83), bila perkalian adalah bentuk dari penjumlahan berulang, maka bilangan berpangkat merupakan bentuk lain dari perkalian berulang dengan bilangan yang sama.
Bilangan berpangkat dalam Matematika mempunyai 6 macam sifat. Sifat-sifat bilangan berpangkat dalam Matematika adalah:

1. Positif

a. a^m x a^n = a^(m + n)
Bila ada dua bilangan yang sama mempunyai pangkat lalu dikalikan, maka pangkat akan ditambah
b. a^m : a^n = a^(m – n)
Bila ada dua bilangan yang sama mempunyai pangkat lalu dibagi, maka pangkat akan dikurangi
Ilustrasi Sifat-Sifat Bilangan Berpangkat, Foto Pexels Andrea Piacquadio
c. (a^m)^n = a^(m x n)
Bila ada satu bilangan berpangkat di dalam kurung lalu ada pangkat lagi, maka kedua pangkat tersebut dikalikan
ADVERTISEMENT
d. (a x b)^n =a^n x b^n
Bila ada dua bilangan berbeda di dalam kurung, lalu diberi pangkat, maka dua bilangan yang berbeda itu mempunyai pangkat yang sama
e. (a / b)^n = a^n / b^n
Dalam pecahan di dalam kurung dan diberi pangkat tersebut, penyebut tidak boleh 0, maka penyebut dan pembilang mempunyai pangkat yang sama
f. n√a^m = a^(m / n)
Dalam bentuk akar ini, maka bilangan di depan akar menjadi penyebut dan bilangan di dalam akar menjadi pembilang.

2. Negatif

a. a^(-n) = 1 / a^n
Bilangan dengan pangkat negatif sama dengan 1 dibagi bilangan berpangkat positif
b. a^(n) = 1 / a^-n
Bilangan dengan pangkat positif sama dengan 1 dibagi bilangan berpangkat negatif
ADVERTISEMENT

3. Nol

a^0 = 1
Semua bilangan berpangkat 0 hasilnya 1
Demikian 3 jenis-jenis sifat bilangan berpangkat dalam Matematika. Semoga bisa membantumu dalam belajar. (LOV)