Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Sinopsis Holy Night: Demon Hunters, Film Korea Selatan tentang Okultisme
12 Mei 2025 18:10 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sinopsis Holy Night: Demon Hunters perlu dibaca sebelum menonton film asal Korea Selatan ini. Film action horror yang disutradarai oleh Lim Dae-hee ini mengangkat cerita tentang okultisme.
ADVERTISEMENT
Film ini dibintangi oleh Ma Dong-seok, Seo Hyun SNSD, Lee David, Kyung Soo-jin dan Jung Ji-so. Agar lebih memahami jalan ceritanya, masyarakat bisa membaca sinopsisnya terlebih dahulu.
Sinopsis Holy Night: Demon Hunters, Film Horor Okultisme yang Menegangkan
Mengutip dari Terampil menulis Sinopsis dan Resensi Karya Sastra, Amin (2021:47), sinopsis adalah ringkasan suatu materi tulisan yang panjang, baik itu fiksi atau nonfiksi yang sudah dituliskan dalam bentuk narasi.
Dengan adanya sinopsis, audiens bisa memahami jalan cerita suatu karya. Bagi yang hobi nonton film, sinopsis Holy Night: Demon Hunters perlu diketahui. Film ini ditayangkan di bioskop-bioskop Indonesia mulai tanggal 7 Mei 2025.
Holy Night: Demon Hunters mengisahkan tentang cerita okultisme yang berlatar di kota fiksi Seoul yang sudah dikuasai oleh sekte penyembah iblis. Ada sebuah tim yang disebut Holy Night yang berusaha sekuat tenaga untuk membersihkan Seoul dari semua pengaruh jahat alam gaib.
ADVERTISEMENT
Holy Night adalah tim pemburu iblis yang terdiri dari tiga orang yang memiliki kekuatan supernatural. Anggota tim tersebut adalah Bau, Sharon, and Kim Gun yang bertekad untuk memberantas iblis.
Ma Dong-seok memerankan Bau, yaitu ketua Holy Night. Sehari-hari, Bau bekerja sebagai pembasmi iblis dan orang jahat yang tidak tersentuh hukum. Bau memiliki pukulan yang sangat kuat seperti pahlawan super.
Seo Hyun SNSD berperan sebagai Sharon, dukun pengusir setan dengan kemampuan spesial. Sharon dapat merasakan energi dan mengetahui identitas iblis yang merasuki tubuh manusia hanya dengan satu sentuhan.
Adapun Lee David berperan sebagai Kim Gun, anggota lain Holy Knight yang siap melakukan segala hal untuk tim. Kim Gun mampu mengumpulkan informasi, mengurus logistik, dan merekam semua aktivitas Holy Night.
ADVERTISEMENT
Suatu hari, ada seorang wanita yang meminta bantuan kepada Holy Night. Wanita tersebut memiliki seorang adik yang dirasuki iblis yang sangat kuat dan tidak bisa ditangani secara medis sehingga satu-satunya harapan adalah bantuan dari Holy Night.
Sekian sinopsis Holy Night: Demon Hunters, film asal Korea Selatan yang mengangkat cerita tentang okultisme. Semoga bermanfaat. (KRIS)