Soal dan Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 6 Halaman 105: Sikap Hewan

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
4 Februari 2024 17:25 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kunci jawaban tema 7 kelas 6 halaman 105 - Sumber: pexels.com/@olly/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kunci jawaban tema 7 kelas 6 halaman 105 - Sumber: pexels.com/@olly/
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kunci jawaban tema 7 kelas 6 halaman 105 membahas tentang sifat hewan yang ada pada teks cerita. Siswa kelas 6 disarankan untuk membaca teks cerita tersebut lebih dulu secara cermat. Barulah kemudian membahas soal dan kunci jawaban yang disediakan.
ADVERTISEMENT
Teks cerita mengenai hewan dan berbagai sifatnya dapat berguna sebagai gambaran bagi siswa SD. Dari kisah tersebut, mereka jadi tahu sifat yang baik meupun yang buruk dan harus dihindari.

Pembahasan Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 6 Halaman 105 untuk SD

Ilustrasi kunci jawaban tema 7 kelas 6 halaman 105 - Sumber: pixabay.com/vidhyarthidarpan
Pemahaman sifat baik dan buruk membantu dalam pembentukan karakter siswa. Melalui cerita, siswa belajar mengenali nilai-nilai positif seperti kejujuran, kesetiaan, dan kerja sama, serta mengidentifikasi sifat buruk seperti pemalas atau tidak sopan.
Berdasarkan materi dari buku Mandiri Belajar Tematik SD/MI Kelas 6 Semester 2, Desi Damayanti, dkk, (2021), teks cerita yang perlu dibaca oleh para siswa adalah tentang semut dan belalang. Dari teks tersebut, inilah soal dan kunci jawaban tema 7 kelas 6 halaman 105.
ADVERTISEMENT

Jawablah pertanyaan berikut! Tulislah jawabanmu pada bagan di bawah ini. Tuliskan jawaban pada nomor yang sesuai!

1. Apa yang dilakukan sekelompok semut? Mengapa mereka harus melakukannya?
Jawaban: Kelompok semut sedang bekerja mengumpulkan bahan makanan untuk bekal persediaan. Hal tersebut dilakukan karena pada musim dingin akan sulit mencari makanan. Jadi, sebelum musim dingin tiba, mereka mengumpulkan makanan sebanyak-banyaknya.
2. Bagaimana menurutmu sikap belalang?
Jawaban: Sikap belalang itu pemalas, meremehkan segala sesuatu, dan tidak menghormati orang lain. Semua sifat belalang tersebut tidak boleh ditiru, karena akan merugikan diri sendiri dan yang lain.
3. Bagaimana cara semut bekerja?
Jawaban: Semut bekerja secara bersama-sama dan gotong royong dalam membawa bulir-bulir makanan untuk dibawa ke sarang. Hal penting dalam kehidupan semut adalah kerja sama dan persatuan. Dengan begitu semua pekerjaan jadi lebih ringan dan cepat selesai.
ADVERTISEMENT
4. Nilai-nilai baik apa yang bisa kamu teladani dari cerita di atas?
Jawaban: Nilai pantang menyerah, persatuan dan kesatuan, gotong-royong, membantu sesama. Termasuk juga untuk menghindari sifat malas yang merugikan.
Dari kunci jawaban tema 7 kelas 6 halaman 105 tadi, siswa dapat melihat dunia dari perspektif pihak lain (hewan). Dengan mengenali sifat baik dan buruk dalam karakter cerita, siswa dapat mengembangkan empati terhadap perasaan orang lain. (DNR)