Teknik Dasar Bola Voli dan Peraturannya yang Perlu Diketahui Para Pemula

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
12 Juni 2023 19:50 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi teknik dasar bola voli dan peraturannya. Foto: Unsplash/Miguel Teirlinck
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi teknik dasar bola voli dan peraturannya. Foto: Unsplash/Miguel Teirlinck
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Voli merupakan salah satu olahraga yang cukup banyak digandrungi, tak terkecuali di Indonesia. Tak mengherankan jika banyak orang tertarik memainkan olahraga yang satu ini. Tak mengherankan jika teknik dasar bola voli dan peraturannya menjadi hal yang banyak dicari, terutama para pemula.
ADVERTISEMENT
Dengan mengetahuinya, akan mudah dalam memahami permainan bola voli. Selain itu juga, mengetahui teknik dasar dan peraturannya membuat seseorang lebih cepat menjadi profesional.

Teknik Dasar Bola Voli

Ilustrasi teknik dasar bola voli dan peraturannya. Foto: Unsplash/Paulo Henrique Macedo Dias
Dikutip dari buku Mengetahui, Mengenal, Mempraktikkan, dan Merancang Sport Education Menggunakan Cabang Olahraga Bola Voli oleh Dr. Agi Ginanjar, M.Pd., dkk (2021), teknik dasar yang perlu dikuasai seorang pemain adalah passing, servis, smash, dan blok.

1. Servis

Servis adalah sentuhan pertama dengan bola untuk memulai pertandingan. Teknik dasar service dilakukan pada saat awal permainan dan setelah terjadinya setiap kesalahan yang dilakukan pemain.
Tujuan melakukan service yaitu memukul bola melewati net dengan memilih area yang kosong atau mengarah ke pemain yang terlihat lemah agar tidak bisa diterima Oleh pemain lawan supaya tim mendapatkan poin.
ADVERTISEMENT
Dalam teknik dasar servis voli terbagi menjadi dua jenis, yaitu servis bawah dan servis atas.
a. Servis Bawah
Servis bawah adalah servis yang biasa digunakan para pemula. Hal ini disebabkan karena servis ini dianggap mudah dan tidak membutuhkan banyak tenaga.
Servis bawah adalah service dengan awalan bola berada di tangan yang tidak memukul bola dengan tangan yang memukul bola bersiap dari belakang badan untuk memukul bola dengan ayunan tangan dari bawah.
b. Servis Atas
Service atas adalah melemparkan bola ke atas kepala yang kemudian dipukul menggunakan bagian telapak tangan dengan yang diayunkan dari belakang dengan keras dan terarah. Servis yang satu ini membuat jalannya bola tidak mengandung putaran dan sulit diterima lawan.
ADVERTISEMENT

2. Passing

Pasing merupakan awal mula untuk membentuk strategi dalam permainan. Selain itu, passing dapat dikenal dengan sebutan reception, yakni sebuah usaha yang dilakukan oleh pemain dalam menerima, mengendalikan, dan menahan servis musuh.
Teknik dasar passing terbagi menjadi dua macam, yakni passing bawah dan passing atas.
a. Passing Bawah
Passing bawah adalah pengambilan bola dengan tangan bergandengan satu sama lain dengan ayunan dari bawah atas depan.
b. Passing Atas
Passing atas adalah passing yang dilakukan dengan kedua telapak tangan di atas kepala yang menjorong ke atas. Adapun yang perlu diperhatikan dalam passing atas adalah penempatan bola sedemikian rupa sehingga bola pada posisi di depan atas kepala pemain.

3. Smash

Smash atau spike adalah teknik dasar yang paling spesial dalam voli, dikarenakan smash merupakan cara untuk memperoleh poin yang paling banyak.
ADVERTISEMENT
Smash voli yang dilakukan memukul bola menggunakan kekuatan penuh dengan melompat, kemudian bola diarahkan ke area permainan lawan yang kosong.

4. Blok

Teknik dasar terakhir dalam bola voli yang harus dikuasai para pemula adalah blocking, yakni manahan atau mencegah serangan yang dilakukan tim lawan. Blok dilakukan menggunakan kedua tangan dan dibarengi dengan lompatan yang tinggi, kemudian menahan bola agar tidak masuk ke dalam area permainan sendiri.

Peraturan Bola Voli

Ilustrasi peraturannya bola voli. Foto: Unsplash/Ben Turnbull
Selain teknik dasar dalam voli, mengetahui peraturannya juga penting. Sehingga, saat bermain tidak mengalami kesalahan dan tidak merugikan satu tim.
Adapun peraturan dalam bola voli yakni:

Peraturan turan Perhitungan Angka

Peraturan permainan dari bola voli adalah:
ADVERTISEMENT

Sistem Pertandingan

ADVERTISEMENT
a. Pemain menyentuh net atau melewati garis batas tengah lapangan lawan.
b. Tidak boleh melempar ataupun menangkap bola. Bola voli harus dipantulkan tanpa mengenai dasar lapangan.
c. Bola yang dipantulkan keluar dari lapangan belum dihitung sebagai out sebelum menyentuh permukaan lapangan.
d. Pada saat servis bola yang melewati lapangan dihitung sebagai poin bagi lawan, begitu juga sebaliknya penerima servis lawan yang membuat bola keluar dihitung sebagai poin bagi lawan.
ADVERTISEMENT
Itulah teknik dasar dan aturan dalam permainan bola voli yang wajib diketahui pemula. Meskipun terlihat begitu banyak, namun jika dilakukan secara teratur, maka kemampuan semakin terasah hingga bisa menjadi seorang profesional.(MZM)