Konten dari Pengguna

Tema Hari Guru Nasional 2024 dan Sejarah Singkatnya

Berita Terkini
Penulis kumparan
16 November 2024 20:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tema hari guru nasional 2024 - Sumber: Unsplash.com/Syahrul Alamsyah
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tema hari guru nasional 2024 - Sumber: Unsplash.com/Syahrul Alamsyah
ADVERTISEMENT
Setiap tahun, ada tema yang ditetapkan untuk Hari Guru Nasional di Indonesia, termasuk untuk tema Hari Guru Nasional 2024. Penetapan tema ini bertujuan untuk memberikan fokus dan arah dalam memperingati peran penting guru dalam dunia pendidikan.
ADVERTISEMENT
Tema yang dipilih biasanya berkaitan dengan aspek-aspek yang dapat meningkatkan kesadaran masyarakat, pemerintah, dan lainnya tentang pentingnya pendidikan dan peran guru dalam membangun masa depan bangsa.

Tema Hari Guru Nasional 2024

Ilustrasi tema hari guru nasional 2024 - Sumber: pixabay.com/sasint
Seperti tadi sudah disebutkan, tema Hari Guru Nasional ditetapkan setiap tahun. Tema ini membantu mengarahkan perhatian publik dan masyarakat pendidikan pada isu atau tantangan tertentu yang relevan dengan kondisi pendidikan di Indonesia.
Pilihan tema yang diambil bisa berkaitan dengan pengembangan kompetensi guru, teknologi dalam pendidikan, kolaborasi antara guru dan masyarakat, atau pembentukan karakter generasi muda.
Tahun ini, melalui Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen), tema Hari Guru Nasional 2024 adalah "Guru Hebat, Indonesia Kuat."
Pemilihan tema ini bertujuan untuk memberikan dukungan dan penghargaan atas semangat belajar, berbagi, dan berkolaborasi yang ditunjukkan oleh para guru hebat Indonesia dalam memberikan pendidikan kepada anak bangsa. Diharapkan juga dapat meningkatkan martabat, kehormatan, dan kebanggaan terhadap profesi guru.
ADVERTISEMENT
Bukan hanya tema, Kemendikdasmen juga memperkenalkan logo Hari Guru Nasional 2024 sebagai panduan untuk publikasi peringatan tersebut.

Sejarah Peringatan Hari Guru Nasional

Ilustrasi tema hari guru nasional 2024 - Sumber: unsplash.com/immo wegmann
Perlu diketahui juga mengenai sejarah peringatan hari spesial tersebut di Indonesia. Penetapan Hari Guru Nasional tidak terlepas dari peran Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
Sebelumnya, pada tahun 1912, organisasi ini dikenal dengan nama PGHB (Persatuan Guru Hindia Belanda). Anggotanya terdiri dari kepala sekolah, guru desa, guru bantu, dan tenaga pendidikan lainnya.
Pada tahun 1932, PGHB mengubah namanya menjadi Persatuan Guru Indonesia (PGI). Perubahan ini semakin memperkuat semangat nasionalisme dan mendukung perjuangan kemerdekaan Indonesia melalui para guru. Sayangnya, selama penjajahan Jepang, PGI dilarang beraktivitas.
Setelah proklamasi kemerdekaan, PGI mengadakan Kongres Guru Indonesia pertama di Surakarta, Jawa Tengah, pada 24-25 November 1945. Hasilnya adalah keputusan untuk menghapuskan perbedaan suku, ras, agama, dan politik, serta menyatukan Indonesia dalam wadah PGRI.
ADVERTISEMENT
Sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi para guru, pemerintah Indonesia menetapkan tanggal 25 November sebagai Hari Guru Nasional, yang juga merupakan ulang tahun PGRI. Penetapan ini dituangkan melalui Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994.
Tema Hari Guru Nasional 2024 menjadi sarana untuk menegaskan komitmen dan langkah bersama dalam memajukan dunia pendidikan di Indonesia. Sekaligus memberikan penghargaan terhadap para guru yang telah memberikan dedikasi besar dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. (DNR)