Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Tempat Penyelenggaraan Rapat Pertama Kongres Pemuda II menurut Sejarah
7 Maret 2024 21:00 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kongres Pemuda II merupakan salah satu peristiwa bersejarah yang populer karena adanya Sumpah Pemuda. Peristiwa ini diawali dengan rapat pertama. Ternyata, belum banyak orang yang tahu rapat pertama Kongres Pemuda II diselenggarakan di mana.
ADVERTISEMENT
Jadi, rapat pertama dari kongres tersebut diselenggarakan di suatu gedung di daerah Jakarta. Sampai saat ini, gedung tersebut masih dimanfaatkan.
Tempat Penyelenggaraan Rapat Pertama Kongres Pemuda II
Menurut buku Explore Sejarah Indonesia Jilid 2 untuk SMA/MA Kelas XI, Dr. Abdurakhman, S.S., M.Hum. dan Arif Pradono, S.S., M.I.Kom. (2019: 109) dahulu, organisasi Pemuda Indonesia menyetujui usulan tentang fusi untuk semua organisasi kepemudaan berasaskan kebangsaan.
Usulan tersebut berasal dari PPPI (Perhimpunan Pelajar-Pelajar Indonesia). Maka dari itu disebutkan pada halaman 110 dalam buku yang sama bahwa PPPI segera melakukan upaya untuk mewujudkan gagasan tersebut. Akhirnya, Kongres Pemuda II dilaksanakan pada 27-28 Oktober 1928.
Rapat pertama Kongres Pemuda II diselenggarakan di Gedung Katholieke Jongelingen Bond atau Balai Pemuda Katolik. Gedung ini berada di Jalan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Di sinilah Muhammad Yamin menyampaikan pidato dengan judul “Persatuan dan Kebangsaan Indonesia”.
ADVERTISEMENT
Di hari kedua, tempat penyelenggaraan rapat dipindahikan ke Gedung Oost Java Bioscoop. Gedung ini berlokasi di Jalan Merdeka Utara, Jakarta Pusat. Lalu, rapat dilanjutkan di Gedung Indonesische Clubgebouw yang berlokasi di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat.
Kondisi Tempat Rapat Pertama Kongres Pemuda II Saat Ini
Gedung yang digunakan rapat pertama Kongres Pemuda II, yaitu Gedung Katholieke Jongelingen Bond, saat ini digunakan oleh Yayasan Pendidikan Santa Ursula.
Yayasan ini menyelenggarakan pendidikan dari tingkat Kelompok Bermain hingga SMA. Selain itu, ada juga kapel di kawasan gedung ini.
Meskipun sudah dialihfungsikan menjadi yayasan pendidikan, bangunan gedung ini masih asli sehingga memiliki arsitektur yang sama seperti saat rapat tersebut dilakukan. Gedung inipun cukup terkenal terutama bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya karena adanya yayasan pendidikan tersebut.
ADVERTISEMENT
Baca juga: Isi dari Sumpah Pemuda dan Maknanya
Jadi, rapat pertama Kongres Pemuda II diselenggarakan di Gedung Katholieke Jongelingen Bond atau Balai Pemuda Katolik. Saat ini, gedung tersebut ditempati oleh Yayasan Pendidikan Santa Ursula. (LOV)