Tips dan Cara Agar Cepat Tidur Menurut Islam

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
12 Oktober 2021 9:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilsutrasi tips cepat tidur dalam Islam, sumber foto: https://unsplash.com/
zoom-in-whitePerbesar
Ilsutrasi tips cepat tidur dalam Islam, sumber foto: https://unsplash.com/
ADVERTISEMENT
Tidur, salah satu hal yang penting bagi tubuh manusia, yang memberikan kesempatan bagi tubuh untuk berisitirahat setelah seharian beraktivitas bahkan tak jarang dengan beban yang berlebihan. Tujuan dari tidur memberikan kesempatan untuk sel-sel yang ada di dalam tubuh untuk beregenerasi dan mengganti dengan sel-sel yang baru.
ADVERTISEMENT
Pada beberapa momen, seseorang akan mengalami kesulitan untuk tidur sehingga tubuhnya menjadi tidak stabil dan rentan akan penyakit. Dalam ajaran Islam, ada adab yang harus dilakukan sebelum tidur yang diajarkan oleh Rasulullah SAW. Bagaimana cara agar cepat tidur menurut Islam?

Tips dan Cara Agar Cepat Tidur Menurut Islam

Ilsutrasi tips cepat tidur dalam Islam, sumber foto: https://unsplash.com/
Dikutip dari buku Islam Itu Ilmiah, Abdul Syukur Al-Azizi (2018: 364) ada beberapa cara atau adab sebelum tidur yang diajarkan oleh Rasulullah SAW agar cepat tertidur.
Berwudhu
Rasulullah SAW memiliki kebiasaan sebelum tidur adalah berwudhu dimana tujuannya adalah untuk mensucikan diri, memberikan ketenangan, dan terhindar dari mimpi buruk. Seperti yang dijelaskan dalam sebuah hadis yang artinya "Apabila engkau hendak mendatangi pembaringan (tidur), maka hendaklah berwudu terlebih dahulu sebagaimana wudumu untuk melakukan salat." (HR. Al-Bukhari)
ADVERTISEMENT
Tidur Setelah Sholat Isya
Salah satu tips cara agar cepat tidur menurut Islam adalah setelah sholat isya. Karena salah satu penyebab susah tidur adalah belum melaksanakan sholat isya. Kegelisahan ini bisa dianggap sebagai salah satu penyebab dan pertanda dari Allah SWT untuk segera melakukan sholat Isya dan terhindar dari dosa meninggalkan sholat isya.
Membaca Surat pendek
Bagi kalian yang susah tidur salah satu tips yang diajarkan dalam Islam adalah dengan membaca surat-surat pendek seperti Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-Nas agar cepat tertidur dan juga terhindar dari gangguan setan serta mimpi buruk.
Posisi Tidur Menghadap kanan
Dalam Islam, posisi tidur dianjurkan untuk menghadap kanan atau menghadap kiblat.
Membaca Doa Sebelum Tidur
Para sahabat Rasulullah pernah mengalami kesulitan tidur atau insomnia. Berdasarkan keterangan hadis riwayat Ibnus Sunni, Rasulullah menganjurkan sahabatnya Zaid bin Tsabit yang mengalami insomnia agar membaca doa susah tidur berikut ini.
ADVERTISEMENT
Allahumma ghorotin nujuum, wa hadaatil 'uyuun, wa anta hayyul qoyyum, laa ta khudzuka sinatun wa laa naumu, ya hayuu ya qoyyum, ahdi laily wa anim 'ainy.
Artinya: "Ya Allah, bintang-bintang telah meredup, dan mata pun telah melemah, sedang Engkau Maha Hidup lagi tak bersandar kepada siapa pun. Engkau tidak pula mengantuk dan tidak pula tertidur, wahai Zat Yang Maha Hidup dan terus-menerus mengurus makhluk-makhluknya, tenangkanlah malamku dan pejamkanlah mataku." (WWN)