Tips Mudah Memahami Rumus Luas Persegi Panjang agar Mahir Matematika

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
29 Maret 2023 19:05 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Rumus Luas Persegi Panjang. Sumber: Pexels.com/Jan van der Wolf
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Rumus Luas Persegi Panjang. Sumber: Pexels.com/Jan van der Wolf
ADVERTISEMENT
Apa rumus luas persegi panjang? Rumus luas persegi panjang adalah panjang kali lebar. Pertanyaan tentang rumus luas persegi panjang sudah terjawab, kan?
ADVERTISEMENT
Namun, dalam memahami matematika memerlukan usaha yang lebih dari sekedar mengetahui atau menghafal rumus. Pasalnya, Matematika adalah mata pelajaran yang membutuhkan latihan untuk dapat memahaminya dengan baik.
Oleh sebab itu, mari kita mencoba untuk mengimplementasikan rumus persegi panjang untuk mengerjakan soal berikut. Simak soalnya dengan saksama untuk dapat menyelesaikannya dengan baik.

Contoh Soal Matematika yang Menggunakan Rumus Luas Persegi Panjang

Ilustrasi Bidang Tanah yang dikelilingi Pagar. Sumber: Pexels.com/Merilin Kirsika Tedder
Untuk dapat mengerjakan contoh soal matematika tentang luas persegi panjang, ada satu rumus tambahan yang perlu kamu ketahui. Rumus tersebut adalah rumus keliling persegi panjang.
Pasalnya, rumus luas dan keliling sering kali diperlukan untuk mengerjakan satu soal. Inilah rumus keliling persegi panjang yang dikutip dari buku Metode Hafalan Di Luar Kepala Rumus Matematika SMP Kelas 7, 8, 9 karya Kausar (2015: 128).
ADVERTISEMENT
Sekarang, mari coba kerjakan soal di bawah ini. Kemudian, koreksi hasil pekerjaanmu dengan menyimak pembahasannya.
Pak Banu mempunyai sebidang tanah dengan luas 200 meter persegi. Rencananya, beliau akan membuat pagar di sekeliling tanah tersebut. Berapa panjang pagar yang diperlukan untuk memagari tanah Pak Banu bila lebar tanah tersebut adalah 10 meter?
Pembahasan:
Soal tersebut adalah soal cerita yang menanyakan keliling persegi panjang. Namun, data yang tersedia hanya luas persegi panjang dan lebarnya. Oleh sebab itu, kita memerlukan rumus luas untuk mencari panjang tanah Pak Banu dan rumus keliling untuk menghitung panjang pagar.
ADVERTISEMENT
A. Mencari Panjang Tanah
B. Keliling Tanah
Gimana, mudah bukan? Tips untuk mudah memahami rumus persegi panjang adalah dengan banyak melatih diri untuk mengerjakan soal. Selain itu, kamu juga bisa mencoba menggambar setiap soal cerita untuk dapat memahami maksud soal dengan baik.
Sekian uraian tentang rumus luas persegi panjang dan contoh soalnya. Selamat lanjut mencari dan mengerjakan soal matematika tentang luas persegi panjang. (AA)
ADVERTISEMENT