Konten dari Pengguna

Tujuan Dilakukan Study Lapangan untuk Siswa

Berita Terkini
Penulis kumparan
10 Juni 2024 21:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tujuan dilakukan study lapangan adalah. Sumber: Pexels/Stanley Morales
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tujuan dilakukan study lapangan adalah. Sumber: Pexels/Stanley Morales
ADVERTISEMENT
Setelah satu semester atau satu tahun ajaran mempelajari materi, biasanya di akhir tahun siswa akan diajak untuk studi lapangan. Salah stau tujuan dilakukan study lapangan adalah supaya siswa bisa mengamati berinteraksi langsung dengan obyek studi.
ADVERTISEMENT
Study lapangan ini memiliki banyak manfaat untuk peserta didik. Oleh karena itu kegiatan ini tetap dianggap relevan dan penting untuk dilakukan.

Tujuan Dilakukan Study Lapangan dan Manfaatnya

Ilustrasi tujuan dilakukan study lapangan adalah. Sumber: Pexels/George Pak
Studi lapangan merupakan kegiatan di luar ruang kelas yang bertujuan untuk lebih dekat dengan obyek studi atau hal yang diteliti. Kegiatan ini juga sebagai ajang pengembangan diri siswa melalui pembentukan karakter.
Sementara itu, berdasarkan buku Metode Penelitian Ekonomi dan Bisnis, Dr. Budi Gautama Siregar, M.Si, dkk, (2022:104), pengertian studi lapangan adalah desain penelitian yang mengombinasikan antara pencarian literatur, survei berdasarkan pengalaman, dan studi kasus.
Dari pejelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa tujuan dilakukan study lapangan adalah untuk mendekatkan peneliti kepada obyek guna mendapatkan data yang valid dan menyeluruh. Berikut ini penjelasan mengenai tujuan dari sudi lapangan.
ADVERTISEMENT

1. Melakukan Penelitian secara Intensif

Studi lapangan biasa ditujukan sebagai sarana penelitian lanjutan setelah belajar materinya di ruang kelas. Melalui penelitian yang intensif dan pengamatan yang terperinci terhadap obyek studi maka akan diperoleh data yang valid dan tidak bias.

2. Mendapatkan Pengetahuan yang Mendalam

Tujuan dilakukan studi lapangan yaitu mampu meningkatkan pengalaman dan kompetensi dengan berinteraksi secara langsung terhadap obyek studi. Pengalaman langsung ini biasanya akan memberikan pemahaman yang lebih mendalam pada para siswa dibanding hanya mendengar teori.

3. Memperoleh Fakta Secara Langsung

Studi lapangan bertujuan untuk mendapatkan kebenaran dan fakta langsung dari suatu objek. Metode studi lapangan didasarkan pada proses mengungkap kebenaran dengan cara ilmiah. Kemudian, setelah mengetahui kondisi sesungguhnya yang terdapat di lapangan. Maka, akan diperoleh hasil yang tepat.
ADVERTISEMENT
Studi lapangan memegang peranan penting dalam dunia pendidikan. Tujuan dilakukan studi lapangan adalah untuk mengembangkan kompetensi, pengetahuan, dan praktik pengembangan teori secara efektif. Melalui observasi tersebut, siswa peneliti mampu berkontribusi nyata dalam upaya memberikan dampak positif pada proses belajar. (SASH)