Tujuan Utama Latihan Kebugaran bagi Kesehatan Tubuh

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
22 Juni 2023 19:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Tujuan Utama Latihan Kebugaran. Foto: dok. kike vega (Unsplash)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Tujuan Utama Latihan Kebugaran. Foto: dok. kike vega (Unsplash)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Latihan kebugaran merupakan salah satu bentuk latihan yang dapat dilakukan untuk memperoleh kebugaran tubuh. Materi latihan kebugaran ini dibahas dalam pelajaran olahraga dengan pertanyaan “tuliskan tujuan utama latihan kebugaran.”
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahui apa saja tujuan utama latihan kebugaran jasmani dan manfaatnya bagi kesehatan tubuh, penjelasan tentang latihan kebugaran dalam artikel ini dapat memudahkan Anda mengenali latihan kebugaran.

Mengenal Tujuan Utama Latihan Kebugaran bagi Kesehatan Tubuh dan Manfaatnya

Ilustrasi olahraga di rumah. Foto: Shutterstock
Setiap tubuh manusia tentu memiliki kebugaran tubuh yang berbeda-beda antara satu individu dengan individu lainnya. Lantas, apa yang dimaksud dengan kebugaran jasmani?
Penjelasan mengenai pengertian kebugaran jasmani dipaparkan dalam Buku Ajar Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan untuk SMA Kelas X Semester 1 yang ditulis oleh Sainal, M.Pd (2018: 134).
Kebugaran jasmani adalah kesanggupan dan kemampuan tubuh dalam melakukan penyesuaian atau adaptasi terhadap beban fisik yang diberikan kepada seseorang dari kegiatan dan pekerjaan yang dilakukan setiap hari tanpa mengalami kelelahan yang berarti.
ADVERTISEMENT
Untuk memiliki kebugaran jasmani, perlu dilakukan latihan kebugaran yaitu latihan fisik. Dengan melakukan latihan secara intensif maka kekuatan, kelentukan, dan daya tahan tubuh akan menjadi lebih baik.
Tujuan utama latihan kebugaran jasmani ialah untuk membentuk daya tahan tubuh agar lebih tahan banting. Selaras dengan yang dibahas dalam buku berjudul Bugar dengan Olahraga yang ditulis oleh Enik Yuliatin, ‎Moh Noor (2012: 40) bahwa tujuan utama dari latihan kebugaran jasmani adalah untuk mempertahankan dan meningkatkan tingkat kebugaran jasmani.
Unsur-unsur kebugaran jasmani yang berhubungan dengan konsep kebugaran jasmani dalam kehidupan sehari-hari terdiri dari kekuatan, kelenturan, dan keseimbangan.
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, kebugaran jasmani dapat diperoleh dengan melakukan latihan fisik. Latihan fisik yang dapat dilakukan antara lain push up, bench pass, pull up, sit up, back up, squat jump, dan masih banyak lagi lainnya.
ADVERTISEMENT
Untuk dapat memperoleh kebugaran jasmani yang maksimal, siapa pun perlu melakukan latihan secara rutin dalam frekuensi yang sesuai dengan kebutuhan tubuh.
Sekian pembahasan singkat mengenai tujuan latihan kebugaran bagi kesehatan tubuh. (DAP)