Konten dari Pengguna

Ucapan Salam Berbagai Agama di Indonesia serta Artinya

Berita Terkini
Penulis kumparan
5 November 2021 17:46 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi memberikan ucapan salam berbagai agama di Indonesia. Foto: dok. https://pixabay.com/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi memberikan ucapan salam berbagai agama di Indonesia. Foto: dok. https://pixabay.com/
ADVERTISEMENT
Indonesia dikenal sebagai negara yang memiliki penduduk dengan keberagaman agama yang cukup banyak di dunia. Hal ini membuat adanya perbedaan ucapan salam yang dapat kita dengar di berbagai penjuru wilayah di Indonesia. Berikut ini adalah contoh salam berbagai agama di Indonesia yang dapat kita ketahui secara lengkap.
ADVERTISEMENT

Macam-macam Ucapan Salam Berbagai Agama di Indonesia

Banyaknya jumlah penduduk di Indonesia membuat Indonesia dikenal sebagai negara yang memiliki keragaman budaya, agama bahkan bahasa. Hal ini dapat kita ketahui dari keragaman bentuk ucapan salam yang dilontarkan tiap orang yang umumnya diucapkan berdasarkan agama yang dianutnya.
Keragaman ucapan salam berbagai agama di Indonesia disebutkan dalam buku berjudul Mengembangkan Kompetensi Komunikasi Antarbudaya berbasis Kearifan Lokal untuk Membangun Keharmonisan Relasi Antar Etnis dan Agama yang disusun oleh Bertha Sri, Eko Hendar, Putranto Veronika (2020:216) .
Ilustrasi ucapan salam berbagai agama di Indonesia dalam keseharian. Foto: dok. https://pixabay.com/
Dalam buku tersebut tertulis bahwa penggunaan penyebutan salam dari berbagai agama dalam setiap pertemuan formal maupun informal cukup banyak. Contohnya seperti “Assalamualaikum” yang diucapkan umat Islam, “Om swastiastu” bagi umat Hindu, “Shalom” bagi umat Kristen, dan “Namo Buddhaya” yang diucapkan umat Buddha.
ADVERTISEMENT
Masing-masing ucapan salam tersebut tentu memiliki arti tersendiri. The Secrets Of Salam: Rahasia Ucapan Salam dalam Islam yang ditulis oleh Dr. Abdurrahman Misno BP, MEI. (2017: 3) yang menyebutkan bahwa umat Hindu menggunakan istilah om swastiastu yang berasal dari kata Om yaitu aksara suci untuk Sang Hyang Widhi.
Lebih lanjut, dalam buku tersebut dipaparkan bahwa kata Swastiastu terdiri atas kata-kata Sansekerta: Su + Asti + Astu. Su artinya baik, Asti artinya ada, dan Si + Asti = Swasti.
Ilustrasi memberikan ucapan salam berbagai agama di Indonesia dalam kegiatan sehari-hari. Foto: dok. https://pixabay.com/
Kata Astu sebagai penutup ucapan Swastiastu itu berarti semoga. Sehingga arti om swastiastu adalah “semoga ada dalam keadaan baik atas karunia Hyang Widhi."
Untuk dapat mengetahui lebih lengkap, berikut ini adalah keragaman ucapan salam berbagai agama di Indonesia lengkap dengan artinya yang umum diterapkan dalam keseharian:
ADVERTISEMENT
Pemaparan lengkap mengenai ucapan salam berbagai agama di Indonesia tersebut dapat Anda jadikan sebagai wawasan tambahan yang dapat bermanfaat bagi Anda khususnya tentang keragaman agama dan budaya di Indonesia. (DAP)