Konten dari Pengguna

Ulasan Soal dan Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 58

Berita Terkini
Penulis kumparan
1 Agustus 2023 18:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 58. (Sumber: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 58. (Sumber: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Dalam pembelajaran matematika, perpangkatan merupakan proses mengalikan suatu bilangan secara berulang sebanyak bilangan pangkatnya. Materi perpangkatan dapat dipelajari dalam soal dan kunci jawaban matematika kelas 9 halaman 58.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya perpangkatan terdiri atas pangkat dua, pangkat tiga, pangkat empat, pangkat lima, dan seterusnya, sedangkan akar pangkat merupakan kebalikan dari perpangkatan. Misalnya, dua pangkat tiga adalah mengalikan bilangan tersebut sebanyak tiga kali, yaitu 2 x 2 x 2.

Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 58

Ilustrasi Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 58. (Sumber: Pixabay)
Sebelumnya artikel ini telah membahas terkait pengertian pangkat secara umum. Dikutip dari buku Super Smart Kuasai Materi Matematika dan IPA SD/MI, Ratna Rima Melati (2019: 13), pangkat merupakan hitungan suatu bilangan secara berulang sebanyak bilangan pangkatnya, sedangkan akar pangkat merupakan kebalikan dari pangkat tertentu.
Berikut adalah contoh soal dan kunci jawaban matematika kelas 9 halaman 58 agar lebih jelas:
1. Dapatkan hasil dari operasi perpangkatan berikut ini:
ADVERTISEMENT
(64² + 16³) / 4⁵
Jawaban:
= ((2⁶)² + 2⁴)³) / (2²)⁵
= (2¹² + 2¹²) / 2¹⁰
= (2 x 2¹²) / 2¹⁰
= 2¹³ / 210
= 2¹³⁻¹⁰
= 2³
= 8
2. Dapatkan bentuk perpangkatan yang ekivalen dengan bilangan di bawah ini (Jawaban dapat lebih dari satu bentuk perpangkatan).
Jawaban:
a. √8 =
= 8¹/²
= (2³)¹/²
= 2³/²
b. ∛27 =
= 27¹/³
= (3³)¹/³
= 3³/³
= 3¹
= 3
3. Diketahui [(xⁿ⁻¹ yⁿ)³] / [x²ⁿ y⁶⁺ⁿ] senilai dengan xᵃ yᵇ. Tentukan nilai b/a.
Jawaban:
[(xⁿ⁻¹ yⁿ)³] / [x²ⁿ y⁶⁺ⁿ]
= [x³ⁿ⁻³ y³ⁿ] / [x²ⁿ y⁶⁺ⁿ]
= x³ⁿ⁻³⁻²ⁿ y³ⁿ ⁻ ⁶⁻ⁿ
= xⁿ⁻³ y²ⁿ⁻⁶
Oleh karena senilai dengan xᵃ yᵇ, maka nilai a = n – 3 dan b = 2n – 6.
ADVERTISEMENT
Nilai b/a = 2n-6 / n-3
= 2 (n – 3) / n – 3
= 2
Matematika merupakan salah satu pelajaran yang paling sering ditakuti oleh kebanyakan siswa. Pasalnya siswa menganggap bahwa mereka harus menghafal semua rumus yang ada. Padahal pemahaman materi yang penting untuk ditingkatkan dengan mengerjakan contoh soal dan kunci jawaban matematika kelas 9 halaman 58 di atas. (CHL)