Konten dari Pengguna

Ulasan tentang Interpretasi pada Struktur Eksplanasi

Berita Terkini
Penulis kumparan
30 Januari 2023 18:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Interpretasi pada Struktur Eksplanasi. Foto: dok. Blaz Photo (Unsplash.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Interpretasi pada Struktur Eksplanasi. Foto: dok. Blaz Photo (Unsplash.com)
ADVERTISEMENT
Interpretasi pada struktur teks eksplanasi merupakan salah satu bagian penting yang perlu diperhatikan khususnya dalam menyusun teks eksplanasi. Apakah yang dimaksud interpretasi pada struktur eksplanasi? Berikut ini pembahasan lengkapnya yang perlu dipahami penulis.
ADVERTISEMENT

Mengenal Apa yang Dimaksud Interpretasi pada Struktur Eksplanasi

Teks eksplanasi merupakan jenis teks yang berisi penjelasan mengenai informasi tentang suatu hal atau suatu topik. Lebih lengkap, pengertian teks eksplanasi dipaparkan dalam buku berjudul CCM Cara Cepat Menguasai Bahasa Indonesia SMA dan MA Rangkuman Bahasa Indonesia SMA MA SBMPTN yang disusun oleh Tomi Rianto (2019:97).
Ilustrasi Interpretasi pada Struktur Eksplanasi. Foto: dok. Richa Sharma (Unsplash.com)
Dikutip dari buku tersebut bahwa teks eksplanasi adalah teks yang berisi tentang proses mengapa dan bagaimana suatu peristiwa alam, sosial, budaya, dan ilmu pengetahuan lainnya. Teks eksplanasi memiliki beberapa ciri yang membedakan teks eksplanasi dengan jenis teks lainnya.
Ciri-ciri teks eksplanasi antara lain:
ADVERTISEMENT
Dalam teks eksplanasi, terdapat beberapa bagian struktur penting yang memiliki isi yang berbeda-beda. Pembahasan mengenai struktur teks eksplanasi dipaparkan dalam buku berjudul Semua Bisa Pintar Ulangan Harian Tematik Kelas 5 SD yang disusun oleh Moh. Zulkifli, S. Pd, ‎Nur Utari, S. Pd (2022: 330) yang memaparkan bahwa sebuah teks eksplanasi memiliki susunan atau struktur seperti berikut:
Ilustrasi Interpretasi pada Struktur Eksplanasi. Foto: dok. Clay Banks (Unsplash.com)
Berdasarkan pemaparan tersebut, kita dapat mengetahui bahwa salah satu bagian penting yang terdapat di dalam teks ini adalah interpretasi. Interpretasi dalam struktur teks eksplanasi adalah bagian yang berisi kesimpulan dari suatu teks. Pada bagian interpretasi terdapat pesan, kesan, pendapat, atau pernyataan terkait isi bacaan.
ADVERTISEMENT
Demikian pembahasan mengenai apakah yang dimaksud interpretasi pada struktur eksplanasi yang penting untuk diperhatikan penulis. Dengan mengenal struktur dalam teks eksplanasi, Anda dapat menyusun teks eksplanasi dengan benar dan sesuai dengan kaidah yang berlaku. Semoga bermanfaat! (DAP)