Konten dari Pengguna

Uraian tentang Makna Negara Kesatuan Republik Indonesia

Berita Terkini
Penulis kumparan
20 Februari 2024 21:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Uraikan makna negara kesatuan Republik Indonesia - Sumber: Pexels/Tom Fishk
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Uraikan makna negara kesatuan Republik Indonesia - Sumber: Pexels/Tom Fishk
ADVERTISEMENT
Indonesia kerap menyebut dirinya sebagai Negara Kesatuan Republik Indonesia yang disingkat menjadi NKRI. Uraikan makna Negara Kesatuan Republik Indonesia!
ADVERTISEMENT
Penyebutan Indonesia dengan istilah NKRI tentunya memiliki maksud khusus. Salah satu alasannya adalah karena Indonesia memiliki banyak keragaman suku, adat, agama, dan budaya, tetapi memutuskan untuk bersatu.

Uraikan Makna Negara Kesatuan Republik Indonesia! Ini Jawabannya

Ilustrasi uraikan makna negara kesatuan republik Indonesia - Sumber: Pexels/Dio Hasni Saniskoro
Indonesia merupakan negara kesatuan dengan sistem pemerintahan demokrasi yang berlandaskan Pancasila. Karena banyak yang belum tahu makna dari negara kesatuan, terkadang ada yang meminta untuk uraikan makna Negara Kesatuan Republik Indonesia atau NKRI.
Berdasarkan KBBI daring, https://kbbi.kemdikbud.go.id, makna dari negara kesatuan adalah negara yang kedaulatan ke luar dan ke dalam dan kekuasaan untuk mengatur dan memimpin seluruh daerah negara berada pada pemerintah pusat.
Sementara itu, dalam buku Ilmu Negara, Abu Daud Busroh, (1990:64), disebutkan bahwa negara kesatuan adalah negara yang sifatnya tunggal, artinya tidak ada negara di dalam negara. Adanya hanya satu pemerintahan pusat yang memiliki kekuasaan serta kewenangan tertinggi dalam negara tersebut.
ADVERTISEMENT
Makna Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah suatu bentuk negara yang terdiri atas wilayah yang luas dan tersebar dengan bermacam adat, suku, keyakinan serta budaya yang memiliki tujuan dasar menjadi bangsa yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur.
Di Indonesia hanya ada satu pemerintahan pusat yang memegang otoritas tertinggi. Pemerintahan ini dipimpin oleh Presiden. Sementara itu, wilayah-wilayah administratif di bawahnya hanya menjalankan apa yang diperintahkan atau didelegasikan oleh pemerintah pusat.
Sebagai negara dengan wilayah kepulauan yang luas, memiliki keragaman suku, budaya, adat istiadat, latar belakang, dan agama, bentuk negara kesatuan adalah yang paling cocok untuk diterapkan di Indonesia.
Selain Indonesia, ada juga negara-negara lain yang menganut sistem negara kesatuan, seperti Thailand, Jepang, Arab Saudi, China, Prancis, Inggris, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Apabila diminta untuk uraikan makna Negara Kesatuan Republik Indonesia, artikel ini bisa dijadikan jawaban. Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah bentuk negara dengan kondisi wilayah luas dan banyak perbedaan tetapi memiliki tujuan yang sama menjadi satu bangsa merdeka dan berdaulat. (SASH)