Urutan Telapak Kaki yang Benar Saat Melakukan Tumpuan pada Papan Lompat Jauh

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
14 Mei 2024 18:10 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Urutan Telapak Kaki yang Benar Saat Melakukan Tumpuan pada Tumpuan Papan Lompat Jauh. Foito: dok. Unsplash/Sean Nyatsine
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Urutan Telapak Kaki yang Benar Saat Melakukan Tumpuan pada Tumpuan Papan Lompat Jauh. Foito: dok. Unsplash/Sean Nyatsine
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jelaskan urutan telapak kaki yang benar saat melakukan tumpuan pada papan tumpuan lompat jauh! Soal tersebut dibahas dalam mata pelajaran Olahraga, khususnya dalam materi lompat jauh.
ADVERTISEMENT
Dengan mengetahui bagaimana urutan yang tepat, siswa dapat melakukan lompat jauh dengan benar. Selain dapat membantu pelajar memenangkan lomba, urutan yang benar juga dapat membantu meminimalisir risiko cedera saat lompat jauh.

Penjelasan Urutan Telapak Kaki yang Benar Saat Melakukan Tumpuan pada Papan Lompat Jauh

Ilustrasi Urutan Telapak Kaki yang Benar Saat Melakukan Tumpuan pada Tumpuan Papan Lompat Jauh. Foito: dok. Unsplash/Frans Vledder
Dikutip dari dalam buku berjudul Ensiklopedi Olah Raga Atletik: Lompat Jauh hingga Tolak Peluru, Atma Endris dkk (2021: 1), lompat jauh merupakan salah satu nomor lompat dari cabang olahraga atletik yang paling populer dan paling sering dilombakan dalam kompetisi kelas dunia, termasuk olimpiade.
Dalam olahraga lompat jauh, gerakan melompat dilakukan dengan menggunakan satu kaki sebagai tumpuan agar dapat mencapai jarak sejauh-jauhnya. Sasaran dan tujuan lompat jauh adalah untuk mencapai jarak lompatan sejauh mungkin ke titik pendaratan atau bak lompat.
ADVERTISEMENT
Jarak lompatan diukur dari papan tolakan sampai ke batas akhir terdekat dari titik pendaratan yang dihasilkan oleh bagian tubuh. Dalam olahraga ini terdapat beberapa urutan yang perlu diperhatikan atlet.
Teknik-teknik dalam lompat jauh antara lain sikap awalan, sikap menumpu, gerak melayang di udara, serta gerak mendarat. Jelaskan urutan telapak kaki yang benar saat melakukan tumpuan pada papan tumpuan lompat jauh!
Urutan tolakan kaki pada papan tumpuan lompat jauh umumnya dimulai dari tumit, kemudian telapak kaki lalu dilanjutkan pada ujung telapak kaki. Dengan mengikuti urutan tolakan kaki pada papan tumpuan lompat jauh, risiko cedera dapat diminimalisir sedemikian rupa.
Ketika kaki yang digunakan untuk tumpuan menolak pada papan tumpuan lompat jauh, sebaiknya atlet memposisikan badan agak sedikit ditegakkan. Kemudian ketika akan melompat, gerak mengayun kaki belakang ke depan. Lakukan gerakan tersebut secara berbarengan dengan kedua lengan diayun ke depan atas.
ADVERTISEMENT
Pembahasan mengenai jelaskan urutan telapak kaki yang benar saat melakukan tumpuan pada papan tumpuan lompat jauh yang disajikan lengkap di sini dapat dijadikan sebagai pengetahuan tambahan yang bermanfaat bagi siswa. (DAP)