Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.92.0
Konten dari Pengguna
Ini Foto Terbaik Planet Mars dan Matahari yang Pernah Diambil NASA
4 Februari 2021 16:59 WIB
Tulisan dari Berita Unik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Planet Mars atau yang biasa disebut 'Planet Merah' telah lama diteliti oleh banyak ilmuwan di seluruh dunia. Saat ini, belum ada seorang pun yang menginjakan kaki di Mars.
ADVERTISEMENT
Mengingat eksplorasi manusia di Mars belum memungkinkan, lembaga antariksa NASA (National Aeronautics and Space Administration) mengandalkan robot untuk melakukan misi tersebut. Salah satunya meluncurkan robot penjelajah Curiosity.
Tidak hanya menjelajahi, Curiosity juga melakukan pemotretan untuk membantu peneliti NASA mengetahu bagaimana kondisi permukaan di sana. Tim dari NASA berharap, foto dan data yang diperoleh oleh Curiosity dapat membantu ilmuwan dalam misi pengiriman manusia ke planet Mars beberapa tahun ke depan.
Foto tersebut memiliki resolusi yang sangat tinggi. Robot Curiosity berhasil mengirimkan 1,8 miliar pixel citra permukaan planet Mars ke Bumi selama beberapa bulan bahkan tahunan.
Curiosity mengemban misi untuk menjawab berbagai pertanyaan para ilmuwan. Salah satu yang paling menarik adalah tentang apakah lingkungan di planet tersebut dapat ditinggali suatu kehidupan atau tidak.
ADVERTISEMENT
Meski telah bekerja dalam waktu yang lama, robot Curiosity masih terus akan berada di Mars. Bukan tidak mungkin Curiosity akan berada di sana selamanya hingga ada manusia pertama yang menginjakkan kaki di planet Mars dan menemukan robot tersebut.
Lokasi yang diambil oleh Curiosity merupakan sebuah tempat bernama Glen Torridon, bagian dari Gunung Sharp yang ada di Mars.
Tidak mudah untuk mendapatkan gambar-gambar tersebut. Curiosity harus bekerja selama empat hari, yang setiap harinya membutuhkan waktu sekitar enam jam 30 menit kerja. Hal itu dilakukan agar gambar yang diambil Curiosity mendapatkan pencahayaan yang tepat. Dia hanya bisa mengambil gambar pada siang hari hingga pukul 14.00 setiap harinya.
Potret Permukaan Matahari
Tak hanya planet Mars, sebelumnya NASA juga pernah mengambil foto terdekat Matahari yang belum pernah diambil oleh manusia. Foto ini dipublikasikan oleh NASA pada 16 Juli 2020 dan merupakan foto pertama yang diambil oleh Solar Orbiter.
Solar Orbiter adalah satelit hasil kolaborasi antara NASA dengan Badan Antariksa Eropa (European Space Agency/ESA) untuk mempelajari Matahari, salah satunya melalui foto. Mulai meluncur pada 9 Februari 2020, pesawat luar angkasa itu berhasil menyelesaikan lintasan jarak dekat pertama dari Matahari pada pertengahan Juni 2020.
ADVERTISEMENT
Untuk mengambil foto terdekat Matahari, Solar Orbiter memerlukan enam perangkat pencitraan yang berbeda. Masing-masing alat tersebut punya fungsi yang berbeda untuk mempelajari aspek berbeda dari Matahari.
"Gambar-gambar luar biasa ini akan membantu para ilmuwan mengumpulkan lapisan atmosfer matahari, yang penting untuk memahami bagaimana ia menggerakkan cuaca luar angkasa dekat Bumi dan di seluruh tata surya," kata ilmuwan NASA untuk misi tersebut, Holly Gilbert, dalam pernyataan resmi di situs NASA.