Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
3 Contoh Soal Ujian PKN Kelas 11 Semester 2 dan Pembahasannya
2 Juni 2022 20:41 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Salah satu mata pelajaran yang ada dalam ujian untuk siswa SMA Kelas 2 adalah pendidikan kewarganegaraan atau PKN . Dalam mata pelajaran PKN ada banyak materi yang harus dipelajari oleh siswa yang berkaitan dengan materi-materi kewarganegaraan berdasarkan norma dan peraturan yang berlaku.
ADVERTISEMENT
Sebentar lagi para siswa SMA akan segera menghadapi ujian semester, salah satu yang bisa dilakukan sebagai persiapan adalah mengerjakan soal-soal yang berhubungan dengan materi yang akan diujikan. Berikut adalah contoh soal ujian PKN kelas 11 semester 2 dan pembahasannya.
3 Contoh Soal Ujian PKN Kelas 11 Semester 2 dan Pembahasannya
Sebelum membahas tentang contoh soal untuk mata pelajaran PKN, kalian harus tahu dulu bahwa mengerjakan soal-soal sebelum melakukan ujian sangat bermanfaat. Berikut adalah beberapa manfaat mengerjakan latihan soal sebelum ujian.
Manfaat pertama adalah terbiasa dengan suasana ujian yang menegangkan, hening, dan penuh tekanan. Dengan mengerjakan latihan soal jauh-jauh hari sebelum ujian dilaksanakan maka kalian akan terbiasa dengan suasana tersebut.
Manfaat selanjutnya adalah memahami pola pertanyaan yang diujikan. Sangat penting bagi kalian untuk mengetahui pola pertanyaan yang akan muncul di soal saat ujian nanti. Dengan mengerjakan soal-soal sebelum melakukan ujian maka kalian akan memahami pola soal nanti yang akan keluar. Dengan begitu kalian tidak akan kesulitan untuk menemukan jawabannya.
ADVERTISEMENT
Manfaat ketiga adalah sebagai sarana untuk mengukur sejauh mana pemahaman materi kalian. Dengan latihan soal kalian akan mengetahui kemampuan mana yang sudah kalian kuasai dan materi-materi mana yang kalian harus belajar lebih ekstra lagi.
Contoh Soal
Sebagai bahan latihan Berikut adalah contoh soal PKN kelas 11 semester 2 beserta dengan kunci jawabannya dikutip dari buku Be Smart Karya Bahar Rifqi, (2008).
1. Globalisasi membawa kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Kemajuan ilmu pengetahuan jika tidak digunakan sebagaimana mestinya akan memicu aksi kejahatan baru yang disebut cyber crime atau kejahatan dunia maya. Bentuk kejahatan ini berupa perusakan program dan pencurian data. Berdasarkan paparan tersebut dapat disimpulkan .....
A. Cyber crime merupakan salah satu kejahatan yang dipicu adanya kemjuan ilmu pengetahuan dan teknologi
ADVERTISEMENT
B. Ilmu pengetahuan memberikan pengaruh baik bagi kehidupan manusia
C. Cyber crime dilakukan oleh orang-orang yang aktif di dunia maya
D. Setiap orang bisa menjadi pelaku kejahatan dunia maya
E. Pemerintah merupakan sasaran utama cyber crime
Jawaban: A
2. Fakta menunjukkan sebagian masyarakat Indonesia menggunakan produk luar negeri. Selain harga lebih murah, kualitas produk luar negeri juga baik. Agar produk dalam negeri dapat bersaing dan mendapatkan kepercayaan publik, industri dalam negeri harus koreksi diri. Mengapa produk dalam negeri tidak mampu bersaing dengan produk luar negeri? Berkaitan dengan fakta tersebut, perlu dilakukan .....
A. Peningkatan jumlah produksi
B. Peningkatan kualitas produksi
C. Peningkatan kuantitas produksi
D. Penambahan jam kerja bagi buruh
ADVERTISEMENT
E. Peniruan produk luar negeri
Jawaban: B
3. Setiap warga negara mempunyai kewajiban dalam upaya bela negara apabila negara dalam keadaan bahaya. Keadaan bahaya artinya .....
A. harga-harga sembako melambung tinggi
B. sistem pertahanan dan keamanan melemah
C. dikomando oelh presiden secara langsung
D. yang mengancam persatuan, kesatuan, serta kelangsungan hidup bangsa dan negara
E. banyak terjadi demonstrasi yang dilakukan rakyat
Jawaban: D
Demikian adalah tiga contoh soal ujian PKN kelas 11 semester 2 dan kunci jawabannya yang bisa digunakan sebagai latihan sebelum melaksanakan ujian semester. (WWN)