Konten dari Pengguna

3 Tips untuk Mengembangkan Upaya Berpikir Inovatif dalam Berwirausaha

17 November 2021 20:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Tips Berwirausaha. Sumber: Anthony Shkraba-Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Tips Berwirausaha. Sumber: Anthony Shkraba-Pexels.com
ADVERTISEMENT
Tips berpikir inovatif dalam berwirausaha memang perlu dipelajari. Terkadang wirausaha dianggap sebagai pekerjaan yang nyaman sebab bisa memiliki penghasilan melebihi UMR, waktu kerja bisa diatur sendiri, serta mandiri dalam mengelola usaha. Padahal ada proses panjang sebelum mencapai “kenyamanan”dalam berwirausaha. Salah satunya adalah berpikir inovatif sebelum dan selama menjalankan usaha sebab persaingan di dunia bisnis tentu berjalan seiring dengan perkembangan zaman. Kira-kira apa cara untuk mengembangkan upaya berpikir inovatif dalam berwirausaha ya.
ADVERTISEMENT

Tips untuk Berpikir Inovatif dalam Berwirausaha

1. Memiliki Motivasi Tinggi
Menurut Owens dalam buku Smart Entrepreneurship: Peluang Bisnis Kreatif dan Inovatif di Era Digital (Fajrillah, dkk., 2020: 34), motivasi merupakan variabel yang menimbulkan perilaku untuk memenuhi kebutuhan manusia. Owens menjelaskan bahwa motivasi terjadi dari proses kebutuhan, lalu termotivasi, dan menimbulkan perilaku.
Guna memiliki usaha yang berkelanjutan dan berpenghasilan sesuai harapan maka seorang pengusaha perlu untuk memiliki motivasi tinggi. Motivasi memiliki peran penting dalam berwirausaha sebab dalam merintis atau mengembangkan usaha perlu adanya tujuan yang jelas. Ketika memiliki motivasi tinggi, seorang wirausaha akan lebih siap dalam menyelesaikan masalah atau halangan dalam usaha sebab tujuannya adalah mencapai kebutuhan diri dengan berwirausaha. Contohnya adalah motivasi untuk memiliki penghasilan tetap, memiliki usaha yang berkembang serta berkelanjutan, membuka lapangan pekerjaan baru, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
Ilustrasi Cara Berpikir Inovatif. Sumber: Andrea Piacquadio-Pexels.com
2. Memahami Kebutuhan Pasar dan Keunggulan Usaha
Ketika seorang pengusaha memiliki motivasi tinggi maka ia akan selalu mencari cara dengan melakukan inovasi dalam usahanya. Untuk mencapai tahap ini diperlukan kemauan untuk belajar, riset, dan berpikir.
Di dunia digital yang kian berkembang ini, setiap usaha memiliki pasar yang berbeda. Namun, kiat-kiatnya dalam memproduksi serta mempromosikannya hamper serupa. Tugas seorang wirausaha yang baru adalah mempelajari kebutuhan pasar, pola konsumsi masyarakat, keunggulan usaha lain yang sudah ada dan kelemahan dari usaha lain. Jadi, seorang pengusaha akan terpicu untuk berpikir inovatif dalam berwirausaha.
3. Melakukan Evaluasi dan Riset
Selama berwirausaha, penting untuk selalu melakukan evaluasi. Evaluasi membantu pengusaha untuk memahami kelebihan, kekurangan, serta target yang belum tercapai. Kemudian, riset secara berkala membantu pengusaha dalam memahami perkembangan pasar dan kompetitor. Demikian, seorang pengusaha akan merasa terpacu untuk berpikir inovatif secara terus menerus. Semoga tips di atas bermanfaat untuk Anda. (AA)
ADVERTISEMENT