Konten dari Pengguna

4 Cara Membersihkan Sepatu Putih dari Noda Kekuningan

19 Maret 2022 17:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Membersihkan Sepatu Putih, Foto: Unsplash/Hanne Van Oeckel
zoom-in-whitePerbesar
Cara Membersihkan Sepatu Putih, Foto: Unsplash/Hanne Van Oeckel
ADVERTISEMENT
Sepatu putih memang sangat menarik, terlebih untuk para wanita. Namun, kecantikan sepatu putih akan hilang jika kamu tak tahu cara membersihkan sepatu putih dari noda kekuningan.
ADVERTISEMENT
Hal ini berlaku bagi sepatu formal, seperti high heels, pantofel, maupun sepatu santai, seperti sneakers dan flat shoes. Kamu tentu tak ingin noda kekuningan di sepatu putihmu mengganggu penampilan cantikmu, kan?

4 Cara Membersihkan Sepatu Putih

Cara Membersihkan Sepatu Putih, Foto: Unsplash/Thomas William
Melansir Buku Panduan untuk Cewek, Nisrina, (2021:67), ini dia 4 cara yang bisa digunakan untuk membersihkan sepatu putih:
Sabun cuci piring pada dasarnya membersihkan noda membandel, bahkan minyak sekalipun.
Karena itu, sabun cuci piring juga berkhasiat untuk membersihkan noda kekuningan di sepatu putih kamu. Cukup ambil sabun cuci piring secukupnya dan oleskan ke bagian yang kotor. Kemudian gosok sepatumu perlahan dengan spons atau kain sampai bersih.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya untuk pakaian, pemutih pakaian juga bisa digunakan untuk membersihkan sepatu putih. Namun, bahan ini bersifat korosif, sehingga tidak boleh terlalu sering menggunakannya.
Saat menggunakannya, kenakan sarung tangan karet, agar tanganmu terlindungi. Gunakan sikat gigi untuk mengoleskan ke sepatu, kemudian gosok secara perlahan, dan terakhir bilas dengan air bersih.
Adakah cara membersihkan sepatu tanpa dicuci? Jawabannya: ada, yaitu menggunakan penghapus.
Selain untuk keperluan menulis, penghapus juga bisa digunakan untuk membersihkan sepatu putih, lho. Pembersih sepatu ini sangat mudah ditemukan dan sangat ampuh untuk membersihkan noda yang tidak terlalu banyak.
Namun, jika sepatu putihmu terbuat dari bahan suede, maka gunakanlah penghapus khusus agar lebih maksimal.
ADVERTISEMENT
Tak hanya untuk menjaga gigi agar tetap putih, pasta juga mampu menjaga sepatu untuk tetap putih. Kamu bisa mengoleskan pasta gigi secukupnya di bagian sepatu yang menguning. Lalu gosok perlahan, tunggu beberapa saat, lalu bilas dengan air.
Keempat di atas dapat digunakan sebagai cara membersihkan sepatu sneakers atau sepatu lainnya yang berwarna putih. Selamat mencoba! (BRP)