Konten dari Pengguna

5 Manfaat AI bagi Manusia

21 September 2023 19:48 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Manfaat AI bagi Manusia. Sumber: Unsplash/Steve Johnson
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Manfaat AI bagi Manusia. Sumber: Unsplash/Steve Johnson
ADVERTISEMENT
Zaman yang makin berkembang membuat manusia menggantungkan hidupnya pada teknologi. Saat ini, AI atau artificial intelligence sudah semakin maju dan dikenal oleh masyarakat. Beragam manfaat AI bagi manusia harus diketahui agar bisa memanfaatkan teknologi ini.
ADVERTISEMENT
Sebelum membahas manfaatnya, pahami dulu apa yang dimaksud dengan AI. Dengan demikian, maka orang-orang akan bisa mengerti AI sepenuhnya.

Pengertian dan Manfaat AI bagi Manusia

Ilustrasi Manfaat AI bagi Manusia. Sumber: Unsplash/Steve Johnson
Apa itu AI? Dikutip dari Artificial Intelligence Marketing, Permana, dkk (2023:1-2), Artificial Intelligence (AI) merupakan bidang ilmu komputer yang fokus pada pengembangan komputer dan sistem komputer yang dapat mengerjakan tugas-tugas yang biasanya memerlukan kecerdasan manusia.
AI meliputi pengembangan algoritma beserta teknik yang memungkinkan komputer untuk mengerti dan belajar dari data, juga mampu membuat keputusan yang cerdas. Konsep dasar dari AI adalah membuat mesin atau program komputer yang bisa meniru kemampuan kognitif manusia.
Terdapat beberapa manfaat AI bagi manusia yang perlu diketahui sebagai berikut.

1. Meningkatkan Produktivitas

Salah satu manfaat AI adalah bisa meningkatkan produktivitas. Dengan adanya AI, manusia bisa mengerjakan pekerjaan yang lain. Hasilnya adalah beberapa pekerjaan bisa selesai secara bersamaan.
ADVERTISEMENT

2. Menghemat Waktu

AI sangat membantu manusia karena berbagai jenis pekerjaan bisa diselesaikan secara cepat dan efisien. Misalnya, dalam bidang kesehatan, AI bisa dimanfaatkan untuk menemukan data pasien hanya dalam hitungan detik saja.

3. Mengurangi Kesalahan Manusia

Manfaat AI yang lain adalah bisa mengurangi kesalahan manusia. Contohnya, dalam bidang otomotif saat ini sudah ada kendaraan yang bisa berjalan tanpa dikemudikan oleh manusia. Tentunya kendaraan tersebut sudah dilengkapi dengan sensor keamanan.

4. Otomatisasi untuk Tugas Berulang

Sebagian orang akan merasa bosan jika diperintahkan untuk melakukan tugas yang berulang. Untungnya, saat ini masalah tersebut bisa terselesaikan dengan bantuan AI. Contohnya adalah filter spam pada email yang diprogram untuk menghapus surat yang dianggap tidak penting secara otomatis.

5. Meningkatkan Taraf Hidup Manusia

Artificial Intelligence sekarang sudah diterapkan di berbagai bidang yang dapat meningkatkan taraf hidup manusia. Misalnya adalah penggunaan AI untuk alat bantu bagi para penyandang disabilitas.
ADVERTISEMENT
Sejumlah manfaat AI bagi manusia tersebut perlu diketahui sebagai wawasan. Semoga informasi ini bermanfaat. (KRIS)