7 Kandungan Skincare untuk Wajah Kusam dan Cara Menggunakannya

Konten dari Pengguna
16 Mei 2022 21:56 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Skincare untuk Wajah Kusam. Sumber: Pexels.com/Andrea Piacquadio
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Skincare untuk Wajah Kusam. Sumber: Pexels.com/Andrea Piacquadio
ADVERTISEMENT
Wajah kusam adalah permasalahan kulit yang umum dialami oleh banyak orang. Apa skincare yang tepat untuk mengatasinya? Yuk, kenali 7 kandungan skincare untuk wajah kusam dan tips penggunaannya berikut ini!
ADVERTISEMENT

7 Kandungan Skincare untuk Wajah Kusam

Di Indonesia, sudah banyak sekali merek skincare yang memiliki klaim dapat mengatasi kulit kusam. Namun, sebelum memutuskan membeli dan menggunakan skincare, Anda perlu paham kondisi kulit serta kebutuhan kulit Anda.
Pemahaman tersebut diperlukan sebab setiap orang memiliki kondisi dan kebutuhan kulit yang berbeda meski masalahnya sama, yakni wajah kusam. Oleh sebab itu, Berita Update telah merangkum 7 kandungan skincare untuk wajah kusam agar Anda dapat memilih produk terbaik untuk merawat diri.

1. Hyaluronic Acid

Hyaluronic acid atau HA merupakan salah satu kandungan dalam skincare yang dapat mengatasi wajah kusam. Melansir dari healthline.com, HA adalah glikosaminoglikan alami yang ditemukan di seluruh jaringan ikat tubuh.
HA merupakan komponen utama yang memberi struktur kulit. Oleh sebab itu, tak heran bila penggunaan skincare dengan kandungan HA dapat membuat kulit lebih terhidrasi.
ADVERTISEMENT

2. Vitamin C

Vitamin C adalah salah satu vitamin yang sering menjadi kandungan skincare. Vitamin dengan antioksidan tinggi ini dinilai dapat meningkatkan kolagen dan mengurangi hiperpigmentasi.
Jadi, tak heran bila banyak merek skincare menyertakan kandungan vitamin C dalam produknya. Namun, Anda perlu memastikan bahwa kulit tidak alergi vitamin C sebelum menggunakan skincare. Walaupun jarang terjadi, tetapi ada beberapa orang yang tidak cocok atau alergi skincare bervitamin C sehingga kulitnya terasa gatal.

3. Niacinamide

Niacinamide merupakan kandungan andalan dari banyak skincare yang mengatasi kulit kusam. Kandungan ini berasal dari vitamin B3, yakni vitamin yang mampu memudarkan bekas jerawat dan beragam jenis hiperpigmentasi pada kulit wajah.
Selain itu, kandungan niacinamide dalam skincare juga dapat meminimalisir inflamasi serta iritasi pada kulit. Oleh sebab itu, tak heran bila banyak orang menggunakan skincare dengan kandungan niacinamide.
Ilustrasi Menggunakan Skincare. Sumber: Pexels.com/cottonbro

4. Glycolic Acid

ADVERTISEMENT
Glycolic acid merupakan salah satu bahan aktif dalam skincare untuk wajah kusam. Pasalnya, glycolic acid merupakan zat yang mampu mengangkat sel kulit mati.
Kemampuannya untuk mengangkat sel kulit mati inilah yang mampu mengatasi wajah kusam. Hal ini dikarenakan salah satu penyebab wajah kusam adalah banyaknya sel kulit mati yang menumpuk pada wajah.

5. Centella Asiatica

Centella asiatica atau cica merupakan kandungan skincare yang menjadi tren di dunia kecantikan. Pasalnya, cica diklaim mampu mengatasi beragam masalah kulit.
Mengutip dari health.com, Shari Marchbein mengatakan bahwa sifat anti-inflamasi dari centella asiatica dapat meningkatkan hidrasi, membantu menenangkan kulit, dan memperbaiki kulit kering, merah, serta iritasi. Hmmm, tak heran bila kandungan ini menjadi tren di per-skincare-an, ya?

6. Kojic Acid

Kojic acid merupakan salah satu kandungan yang biasa terkandung dalam skincare dengan klaim pencerah wajah atau brightening. Salah satu bahan untuk membuat kojic acid adalah jamur yang sering dipakai untuk membuat sake atau rice wine.
ADVERTISEMENT
Lali apa keunggulan kandungan ini untuk atasi wajah kusam? Kandungan kojic acid dalam skincare akan menekan produksi enzim tyrosinase sehingga kulit menjadi cerah.

7. Licorice Root Extract

Licorice root extract merupakan salah satu kandungan skincare yang dapat dicoba untuk atasi kulit kusam. Pasalnya, kandungan ini dapat membuat kulit tampak lebih lembut dan cerah.
Selain itu, licorice root extract dapat menghalau sinar UV. Jadi, kulit wajah akan terjaga kecerahannya.
Ilustrasi Cara Menggunakan Skincare. Sumber: Pexels.com/cottonbro

Cara Penggunaan Skincare yang Benar

Setelah memahami 7 kandungan skincare untuk wajah kusam, kini kita lanjutkan pembahasan ke cara penggunaannya yang benar.
ADVERTISEMENT
Ingatlah skincare yang cocok bagi mereka belum tentu bagi Anda, juga sebaliknya. Setiap kulit itu istimewa. (AA)