Konten dari Pengguna

8 Kriteria Klasifikasi Hewan dalam Pelajaran IPA

8 Oktober 2021 15:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pixabay.com - Kriteria klasidikasi hewan
zoom-in-whitePerbesar
Pixabay.com - Kriteria klasidikasi hewan
ADVERTISEMENT
Ada beberapa cara yang bidsa digunakan dalam pengklasifikasian makhluk hidup, termasuk dengan menentukan kriteria klasifikasi hewan atau tumbuhan.
ADVERTISEMENT
Kriteria klasifikasi hewan diperlukan karena berguna untuk memudahkan dalam mempelajari jenis hewan yang sangat beragam dan juga untuk mengetahui hubungan kekerabatan antara hewan satu dengan yang lainnya.

8 Kriteria Klasifikasi Hewan

Dalam materi pembahasan mengenai klasifikasi makhluk hidup, hewan termasuk ke dalam kingdom animalia. Hewan adalah kelompok makhluk hidup yang hidup dengan cara memakan makhluk hidup lain.
Melansir dari Encyclopaedia Britannica, hewan tidak mempunyai klorofil seperti tumbuhan yang membuat makanannya sendiri dengan cara berfotosintesis. Hewan diharuskan mencari makanannya sendiri untuk mendapatkan energi yang akan dicerna di dalam tubuh hewan. Proses tersebut membutuhkan oksigen dan mengeluarkan karbon dioksida.
Berikut adalah beberapa kriteria klasifikasi hewan.
ADVERTISEMENT
Jumlah sel penyusun tubuh pada hewan terbagi menjadi dua, yakni hewan yang bersel tunggal (protozoa) dan yang bersel banyak (metozoa). Selain itu kriteria lainnya adalah pada jaringan penyusun tubuh. Jaringan penyusun tubuh pada hewan primitif terdiri dari dua jaringan embrional (diploblastik). Sedangkan pada hewan yang lebih tinggi tingkatannya, tubuhnya terdiri dari atas tiga jaringan embrional (tripoblastik).
Pixabay.com
Kingdom animalia juga dapat dikelompokkan menjadi dua bagian berdasarkan ada tidaknya tulang belakang, yaitu:
1. Hewan Tidak Bertulang Belakang (Avertebrata)
Avertebrata adalah kelompok jenis hewan yang tidak mempunyai tulang belakang atau tulang punggung. Struktur pembentuk atau morfologi seperti sistem pernapasan, sistem peredaran darah pada hewan avertebrata biasanya lebih sederhana dibandingkan hewan vertebrata.
2. Hewan Bertulang Belakang (Vertebrata)
ADVERTISEMENT
Hewan bertulang belakang (Vertebrata) adalah kelompok hewan yang memiliki tulang belakang atau tulang punggung. Dari segi keragaman hewan vertebrata lebih sedikit jenisnya dibandingkan hewan avertebrata. Tubuh hewan vertebrata biasanya dapat dibagi menjadi tiga bagian yaitu kepala, badan, dan ekor.
Jumlah spesies makhluk hidup yang ada di dunia ini telah mencapai 8,7 juta spesies, dan dengan adanya klasifikasi makhluk hidup memudahkan kita mengidentifikasi dan membandingkan makhluk hidup. (DNR)