Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Apa Arti Hiatus? Ini Penjelasannya!
17 Juni 2022 18:15 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sedang viral berita tentang hiatus , apa Anda tahu arti hiatus tersebut? Ya, kata yang satu ini sering hilir mudik terutama di dunia media sosial. Banyak artis atau public figure yang menggunakan kata ini sebagai pernyataan bahwa mereka sedang akan beristirahat sejenak dari dunia hiburan.
ADVERTISEMENT
Arti hiatus bisa diterapkan pada beristirahat sementara waktu dengan batasan, ada juga yang menerapkannya sebagai istirahat hingga waktu yang tidak ditentukan.
Arti Hiatus
Arti hiatus adalah jeda atau ketidakhadiran sementara. Misalnya, ada acara TV favorit Anda yang sedang dalam masa jeda atau hiatus, itu artinya acara TV tersebut tidak akan memproduksi episode baru untuk sementara waktu dan akan kembali lagi suatu saat.
Jadi, pada dasarnya hiatus adalah gangguan terhadap sesuatu yang sedang terjadi, tetapi gangguan atau jeda tersebut tidak bersifat permanen.
Dalam fonologi, hiatus atau dieresis (ejaan bahasa Inggris Amerika) adalah hasil dari dua bunyi vokal yang muncul dalam suku kata yang berdekatan, tanpa konsonan intervening. Ketika dua bunyi vokal yang berdekatan muncul dalam suku kata yang sama, hasilnya adalah sebuah sineresis.
ADVERTISEMENT
Hiatus berasal dari "hiare", kata kerja Latin yang memiliki arti "menganga" atau "menguap". Kata hiatus pertama kali muncul dalam bahasa Inggris pada pertengahan abad ke-16. Awalnya, kata tersebut merujuk untuk mendeskripsikan celah atau bukaan pada sesuatu seperti bukaan gua di tebing, misalnya.
Pada abad ke-18, Laurence Sterne menggunakan kata hiatus dengan bercanda dalam novelnya Tristram Shandy, menulis tentang "hiatus (jeda) di celana Phutatorius".
Saat ini, hiatus biasanya digunakan dalam arti temporal untuk merujuk pada jeda atau interupsi (seperti dalam sebuah lagu), atau periode di mana suatu kegiatan dihentikan sementara (seperti jeda dari mengajar), seperti mengutip dari merriam-webster.com.
Apa Perbedaan antara Hiatus dan Vakum?
Vakum lebih sering diartikan sebagai jeda waktu kosong antara saat ini dan waktu yang akan datang. Vakum juga cenderung tidak direncanakan, sampai berapa lama jeda waktu ini akan berlangsung.
ADVERTISEMENT
Sementara hiatus merupakan jeda waktu kosong antara waktu sekarang, dan nanti yang sudah ditentukan berapa lama waktu kosong tersebut berlangsung.
Maka dapat diartikan, hiatus merupakan sebuah kegiatan yang harus tertunda dalam waktu tertentu karena beberapa alasan.
Penggunaan Istilah Hiatus Secara Populer
Hiatus adalah hal yang sangat sering dilakukan oleh para artis saat mereka akan memasuki fase tertentu dalam hidupnya. Atau, hiatus dilakukan karena pertimbangan kondisi kesehatan fisik dan mental yang memerlukan istirahat sejenak dari gemerlapnya dunia hiburan. Kebanyakan, para artis yang hiatus akan kembali lagi ke dunia hiburan dengan karya atau sesuatu yang baru dan lebih fresh.
Selain itu, hiatus juga sering digunakan untuk merujuk pada, misalnya, sebuah kegiatan atau aktivitas rutin yang biasanya terjadi namun dihentikan secara sementara. (DNR)
ADVERTISEMENT