Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Arti Ayat Wa Ufawwidu Amri Ilallah dalam Surat Al-Mu'min Ayat 44
4 Maret 2022 19:19 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Alquran adalah kitab yang Allah Swt turunkan lewat Malaikat Jibril kepada Nabi Muhammah Saw. Alquran ada untuk seluruh makhluk hidup, terutama umat Muslim, yang berisikan tentang akidah, ibadah, hukum, sejarah, ilmu pengetahuan, dan masih banyak lagi. Salah satu ayat adalah wa ufawwidu amri ilallah dalam Surat Al-Mu’min ayat 44. Apa arti dari ayat tersebut?
ADVERTISEMENT
Arti Ayat Wa Ufawwidu Amri Ilallah dalam Surat Al-Mu'min Ayat 44
Surat Al-Mu’min merupakan surat yang ke-40 dalam susunan Alquran. Surat yang termasuk ke dalam klasifikasi Surat Makkiyah ini terdiri dari 85 ayat. Surat ini dikenal memiliki tiga nama. Nama yang sering digunakan adalah Al-Mu’min. Sedangkan 2 nama lainnya adalah Ghafir dan At-Tawl atau Zit Tawl.
Nama Al-Mu’min diperoleh dari hadits dari Dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah bersabda,
“Orang yang membaca ayat Kursi dan awal ayat surah Ha Mim Al-Mu'min, dilindungi pada hari kiamat dari pertanyaan.” (HR At-Tirmizi, Al-Baihaqi dan Ad-Darimi). Surat Ha Mim merupakan awal Surat Al-Mu’min.
Penggunaan Al-Mu’min digunakan untuk membedakan dengan surat lain yang dimulai dengan ayat ha mim. Selain itu, kata Al-Mu'min yang berarti "Laki-Laki Yang Beriman" merujuk pada kisah seorang laki-laki beriman yang terdapat dalam ayat ke-28 di dalam sarat ini. Ia merupakan pengikut Fir'aun dan seorang Qibti. Namun, ia menyembunyikan keimanannya. Hingga suatu hari ia menerima dakwah Musa dan membelanya.
ADVERTISEMENT
Sementara Nama Ghafir diambil dari ayat ke-3 surat ini. Ghafir merupakan salah satu nama Allah yang artinya “Pengampun”. Di sisi lain nama At-Tawi diambil dari ayat yang ke-3 dari kata Zit tawl yang artinya akhir ayat. At-Tawl memiliki arti “Mempunyai Karunia yang Tidak Putus.”
Pada lafaz wa ufawwidu amri ilallah dalam ayat yang ke-44, terdapat sebuah pesan kepada manusia dalam memohon pertolongan Allah.
Adapun arti wa ufawwidu amri ilallah dalam Surat Al-Mu’min ayat 44 yakni:
فَسَتَذْكُرُونَ مَآ أَقُولُ لَكُمْ ۚ وَأُفَوِّضُ أَمْرِىٓ إِلَى ٱللَّهِ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ بَصِيرٌۢ بِٱلْعِبَادِ
Fasatażkurụna mā aqụlu lakum, wa ufawwiḍu amrī ilallāh, innallāha baṣīrum bil-'ibād
Artinya, “Kelak kamu akan ingat kepada apa yang kukatakan kepada kamu. Dan aku menyerahkan urusanku kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Melihat akan hamba-hamba-Nya.”
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Tafsir Ibnu Katsir Jilid 7 karya Dr. ‘Abdhullah bin Muhammad bin ‘Abdurrahman bin Ishaq Alu Syaikh (2004), ayat tersebut merupakan bentuk tawakal dari seorang hamba kepada Allah dalam memohon pertolongan-Nya.
Dalam agama Islam, tawakal adalah berserah diri sepenuhnya kepada Allah Swt dalam menghadapi atau menunggu hasil sebuah pekerjaan ataupun keadaan.
Namun perlu digaris bawahi, berserah diri bukan berarti tidak melakukan apa-apa, agama Islam mengajarkan umatnya untuk melakukan dengan semaksimal mungkin. Kemudian hasilnya diserahkan kepada Allah Swt. (MZM)