Konten dari Pengguna

Arti Cut Off, Bahasa Gaul yang Hits di TikTok

30 Juni 2022 17:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi: Arti Cut Off, Bahasa Gaul yang Hits di TikTok Sumber: pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi: Arti Cut Off, Bahasa Gaul yang Hits di TikTok Sumber: pixabay.com
ADVERTISEMENT
Bahasa dalam perkembangannya selalu mengikuti zaman pada setiap penggunaannya. Bahasa merupakan alat komunikasi universal yang dapat digunakan untuk berkomunikasi dengan siapapun. Salah satu perkembangan bahasa, nampak pada penggunaan bahasa gaul. Apa arti cut off bahasa gaul?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Dimensi-dimensi Bahasa, Sarma Panggabean, (45:2021), pemakaian bahasa gaul yabg terus berlanjut antar generasi tidak pernah berhenti walaupun sebenarnya bahasa gaul bukan bahasa formal.
Salah satu wadah tempat berkembangnya bahasa gaul, salah satunya terdapat di TikTok. Aplikasi ini seringkali menampilkan hal-hal yang sedang hits atau viral di kalangan penggunanya.

Arti Cut Off, Bahasa Gaul yang Hits di TikTok

Tiktok banyak melahirkan bahasa gaul baru, salah satunya cut off. Inilah arti cut off dalam bahasa gaul yang lagi hits di TikTok:

Arti Cut Off

1. Asal mula kata Cut Off

Asal-usul mencuatnya kata Cut Off di jagat media sosial TikTok dimulai dari salah satu konten kreator Bella Tobing dalam sebuah acara talkshow yang disiarkan secara streaming. Pada saat itu, Bella membicarakan perihak kehidupan dan pergaulannya dengan sesama konten kreator di TikTok.
ADVERTISEMENT
Bella mengungkapkan, hubungan pertemanannya dengan konten kreator bernama Reizuka Ari. Di sinilah ia merasa tidak cocok dengan Ari. Hingga akhirnya Bella memutuksan untuk meng-cut off Rei dari circle pertemanannya.
Dari situlah, kata Cut Off ini menjadi tren di kalangan pengguna TikTok hingga banyak yang mulai mempertanyakan apa makna dari kata tersebut.

2. Arti kata Cut Off secara bahasa

Jika diterjemahkan secara Bahasa Indonesia, Cut Off berarti memotong, memutuskan, memisahkan, menyayat, menyela, menebak.
Namun mengutip dari Cambrigde Dictionary, cut off berarti “the act of stopping the supply of something” atau dengan kata lain ialah sebuah tindakan untuk menghentikan sesuatu yang sebelumnya berhubungan.
Secara sederhana dapat disimpulkan, istilah Cut Off yang disebutkan bisa jadi berarti tidak lagi berhubungan. Namun begitu, hal ini belum tentu memiliki makna yang belum pasti tergantung situasi dan kondisi saat percakapan terjadi.
ADVERTISEMENT
Itu dia arti Cut Off, bahasa gaul yang hits di TikTok saat ini. Semoga dapat menambah refrensi. (ANG)