Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Arti Doa Tertimpa Musibah Allahumma Ajurni Fi Mushibati Wa Akhlifli Khaira Minha
18 Maret 2022 17:22 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Dalam menjalani hidup, manusia tidak mungkin selalu mendapat apa yang diinginkan. Musibah selalu silih berganti berdatangan. Rasulullah Saw mengajarkan umatnya ketika tertimpa musibah dianjurkan untuk memanjatkan doa allahumma ajurni fi mushibati wa akhlifli khaira minha. Lantas doa tertimpa musibah allahumma ajurni fi mushibati wa akhlifli khaira minha artinya apa?
ADVERTISEMENT
Arti Doa Tertimpa Musibah Allahumma Ajurni Fi Mushibati Wa Akhlifli Khaira Minha
Sebagian besar, orang mengatakan musibah adalah sebuah siksaan yang sangat ingin dihindari. Padahal musibah merupakan suatu anugrah dari Allah Swt kepada umat-Nya.
Jika seorang yang imannya rendah, pasti tidak percaya akan hal tersebut. Berbeda halnya dengan orang beriman yang meyakini bahwa musibah adalah bentuk kecintaan Sang Pencipta kepadanya.
Rasulullah Saw bersabda,
Ketika seseorang tertimpa musibah, terdapat dua hal yang perlu dilakukan, yakni:
1. Bersabar
Sabar merupakan kunci pertama seorang hamba dalam menghadapi musibah. Allah Swt menjanjikan pahala yang tak terhingga kepada seseorang yang bersabar ketika mendapat musibah.
Seperti dalam Alquran Surat Az-Zumar ayat 10 yang artinya,
ADVERTISEMENT
2. Berdoa
Doa merupakan bentuk komunikasi antara seorang hamba kepada Tuhannya. Dengan berdoa, musibah yang datang silih berganti akan segera diselesaikan Allah SWT. Sebagaimana yang diriwayatkan dari Abu Ja’far bin ‘Ali bahwa ia berkata,
Salah satu doa yang dapat dipanjatkan ketika tertimpa musibah adalah allahumma ajurni fi mushibati wa akhlifli khaira minha. Doa tersebut merupakan ajaran dari Rasulullah SAW yang didengar Ummu Salamah (salah satu istri Rasulullah SAW),
ADVERTISEMENT
Adapun arti doa tertimpa masalah yang dikutip dari buku Misteri Kedahsyatan Dzikir dan Doa karya Ammi Nur Baits, S.T., B.A (2015),
نَّا لِلَّهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ اللَّهُمَّ أْجُرْنِى فِى مُصِيبَتِى وَأَخْلِفْ لِى خَيْرًا مِنْهَا
Inna lillahi wa inna ilaihi rooji’un allahumma’jurnii fii mushibatii wa akhlif lii khoiron minhaa
Artinya, “Segala sesuatu adalah milik Allah dan akan kembali pada-Nya. Ya Allah, berilah ganjaran terhadap musibah ang menimpaku dan berilah ganti dengan yang lebih baik.”
Semoga dengan mengerti dan mengamalkan doa allahumma ajurni fi mushibati wa akhlifli khaira minha saat tertimpa musibah, Allah SWT akan membalas dengan yang lebih baik lagi, seperti yang dialami Ummu Salamah. (MZM)