Konten dari Pengguna

Arti Preloved dan Tips Menjual Barang Bekas Supaya Cepat Laku

17 Juni 2021 14:32 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi bisnis preloved. Sumber: unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bisnis preloved. Sumber: unsplash.com
ADVERTISEMENT
Dalam sebuah bisnis fashion, khususnya untuk online shop, sering kali kita mendengar istilah preloved yang menjual barang dengan harga lebih murah dibandingkan harga yang dijual di toko. Lantas, sebenarnya apa arti preloved yang dimaksud dalam bisnis online shop?
Ilustrasi bisnis preloved. Sumber: unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bisnis preloved. Sumber: unsplash.com

Arti Preloved dalam Bisnis Online Shop

ADVERTISEMENT
Arti preloved dalam bisnis online shop adalah barang yang dijual kembali dalam kondisi yang masih bagus dan prima. Tentunya barang preloved berbeda dengan barang bekas. Hal ini karena barang preloved merupakan barang yang dijual dengan kondisi yang baru, tetapi dengan harga yang lebih terjangkau.
Biasanya barang preloved yang dijual adalah barang high-end dari merek ternama, seperti sepatu, tas, hingga baju. Keinginan untuk membuat barang branded menjadi salah satu alasan yang membuat barang preloved banyak diburu.
Tips Menjual Barang Bekas Supaya Cepat Laku
Bagi Anda yang sedang mencoba bisnis jual beli barang bekas atau preloved, berikut adalah beberapa tips menjual barang bekas supaya cepat laku yang dikutip dari buku 44 Tips Rahasia Bisnis karya Bayu Prasetyo (2013).
ADVERTISEMENT
1. Mengetahui Kondisi Barang
Pastikan Anda mengetahui kondisi barang bekas yang dijual karena tentu saja konsumen akan membeli barang yang berkualitas dan masih layak digunakan untuk 3-4 tahun ke depan.
2. Tulis Deskripsi dengan Jujur
Sebagai penjual, Anda wajib menulis deskripsi dengan jujur terkait kondisi barang yang dijual. Hal ini juga sekaligus bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan konsumen.
3. Beri Harga yang Sesuai
Harga menjadi hal terpenting yang harus Anda perhatikan saat menjual barang bekas. Jangan sampai Anda menjual barang bekas dengan harga yang terlalu tinggi. Meskipun kualitas barang masih bagus, namun tentunya harga yang ditawarkan tidak bisa terlalu tinggi.
4. Promosi di Sosial Media
Sosial media bisa menjadi wadah promosi yang dilakukan secara gratis. Jadi, jangan lewatkan kesempatan promosi di media sosial secara gratis, ya.
ADVERTISEMENT
Demikian penjelasan tentang preloved dan juga beberapa tips menjual barang bekas yang bisa Anda lakukan. (Anne)