Konten dari Pengguna

Asal Suku Batak dan Contoh Budayanya Lengkap

3 November 2021 9:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk suku batak berasal dari, sumber foto: Werner Bayer by https://www.flickr.com/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk suku batak berasal dari, sumber foto: Werner Bayer by https://www.flickr.com/
ADVERTISEMENT
Suku Batak merupakan salah satu suku yang ada dari beragam suku di seluruh wilayah Indonesia. Suku Batak bermukim di wilayah Sumatra Utara seperti di Kabupaten Karo, Simalungun, Dairi, Tapanuli Utara, dan Asahan. Mayoritas orang Batak beragama Kristen dan sebagian lainnya beragama Islam. Ada pula masyarakat suku Batak yang menganut agama Malim dan kepercayaan animism. Namun seiring dengan perkembangan zaman jumlah penganut Malim dan animism sudah berkurang.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Suku Bangsa Duni dan Kebudayaannya, Pram (2013: 57) suku Batak terbagi menjadi enam kategori atau puak, yaitu Batak Toba, Batak Karo, Batak Pakpak, Batak Simalungun, Batak Angkola, dan Batak Mandailing. Setiap puak memiliki ciri khas marga yang berfungsi sebagai tanda adanya tali persaudaraan di antara mereka. Satu puak bisa memiliki banyak marga. Untuk menentukan seorang Batak berasal dari keturunan mana, mereka menggunakan Torombo. Dengan Torombo seorang Batak mengetahui posisinya dalam sebuah marga. Orang Batak meyakini bahwa kekerabatan menggunakan Torombo ini dapat diketahui asal-usulnya yang berujung pada si Raja Batak.

Bahasa Suku Batak

Ilustrasi suku Batak, sumber foto: https://www.pexels.com/
Bahasa yang digunakan oleh orang Batak ialah bahasa Batak dan sebagian juga ada yang menggunakan bahasa Melayu. Setiap puak memiliki logat yang berbeda-beda. Orang Karo menggunakan Logat Karo, sementara logat Pakpak dipakai oleh Batak Pakpak, logat Simalungun dipakai oleh Batak Simalungun dan logat Toba dipakai oleh orang Batak Toba, Angkola dan Mandailing.
ADVERTISEMENT

Kesenian Suku Batak

Tari Tor-tor merupakan kesenian yang dimiliki suku Batak, tarian ini bersifat magis. Ada lagi tari serampang dua belas yang hanya bersifat hiburan. Sementara alat musik tradisionalnya ialah Gong dan Saga-saga. Adapun warisan kebudayaan berbetuk kain ialah kain ulos. Kain hasil kerajinan tenun suku batak ini selalu ditampilkan dalam upacara perkawinan, mendirikan rumah, upacara kematian, penyerahan harta warisan, menyambut tamu yang dihormati dan upacara menari Tor-tor.

Rumah Adat

Suku Batak memiliki rumah adat yang Bernama Rumah Bolon. Bila diartikan bolon berarti besar. Rumah Bolon memiliki arti rumah besar karena memang ukurannya yang cukup besar. Perancang Rumah Bolon ini adalah arsitektur kuno Simalungun. Rumah adat ini sekaligus menjadi simbol status sosial masyarakat Batak yang tinggal di Sumatra Utara.
ADVERTISEMENT
Demikian ulasan mengenai suku Batak yang ada di Sumatra. (WWN)