Konten dari Pengguna

Berapa Lama Limit Follow TikTok? Ini Jawabannya

1 Juli 2022 21:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Berapa Lama Limit Follow TikTok. Foto. dok. Solen Feyissa (Unsplash.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Berapa Lama Limit Follow TikTok. Foto. dok. Solen Feyissa (Unsplash.com)
ADVERTISEMENT
Penggunaan Tiktok untuk mengirimkan berbagai konten menarik masih terus berkembang hingga saat ini. Tak heran jika jumlah pengguna Tiktok semakin bertambah dari hari ke hari. Hal ini rupanya membuat akun Tiktok dapat terkena limit follow. Untuk mengetahui berapa lama limit follow Tiktok, mari kita simak ulasan lengkapnya dalam artikel berikut ini.
ADVERTISEMENT

Informasi Berapa Lama Limit Follow Tiktok yang Penting Diketahui Pengguna Tiktok

Di zaman serba maju dan canggih seperti saat ini membuat pemakaian teknologi dan komunikasi semakin berkembang. Hal ini dapat kita jumpai dari adanya berbagai macam inovasi komunikasi dengan penggunaan media sosial yang sudah semakin banyak kita temukan di sekitar kita.
Salah satu media sosial yang saat ini sedang banyak digunakan untuk kebutuhan komunikasi dan hiburan adalah Tiktok. Tiktok merupakan media sosial berbasis video yang menawarkan berbagai macam fitur menarik untuk pembuatan konten. Pembahasan mengenai media sosial Tiktok dipaparkan secara rinci dalam buku berjudul Karya Kreatif Era Pandemi karya Titus Theo Yoga Baskara, ‎Qosda Muhdi Umar Umaya (2021:111).
Ilustrasi Berapa Lama Limit Follow TikTok. Foto. dok. Aaron Weiss (Unsplash.com)
Tertulis dalam buku tersebut bahwa Tiktok adalah salah satu media sosial untuk berbagi video dan gambar yang berbasis web dan aplikasi. Aplikasi ini memiliki cara kerja sebagai saluran untuk menyalurkan hiburan dan informasi yang dimiliki satu pengguna untuk pengguna lainnya.
ADVERTISEMENT
Di Tiktok, setiap penggunanya akan memiliki followers atau pengikut akun dan konten yang dibuat oleh pemilik akun. Saat sebuah akun Tiktok mulai cukup populer dengan beragam kontennya yang menarik, maka tentu jumlah followers akun Tiktok akan membludak, terlebih jika pemilik akun Tiktok merupakan artis papan atas.
Hal ini juga berlaku saat akun Tiktok kamu terlalu banyak mengikuti akun Tiktok lainnya. Jika akun kamu mengalami limit follow atau tidak lagi dapat mengikuti akun Tiktok lainnya , maka sebaiknya kamu hentikan proses follow akun Tiktok lainnya untuk menghindari pembekuan akun yang dilakukan pihak Tiktok. Tunggu sampai akun kamu kembali pulih dan dapat mengikuti akun Tiktok lainnya untuk dapat menggunakan akun Tiktok kamu. Berapa lama limit follow Tiktok?
Ilustrasi Berapa Lama Limit Follow TikTok. Foto. dok. Olivier Bergeron (Unsplash.com)
Tenang saja, akun Tiktok kamu dapat kembali digunakan untuk follow pengguna Tiktok lainnya setelah limit direset. Lama limit follow Tiktok umumnya akan dilakukan selama 24 jam atau beberapa hari kemudian. Maka dari itu, pastikan akun Tiktok Anda tidak mengikuti pengguna lain dengan batas maksimal 1000 akun per hari.
ADVERTISEMENT
Penjelasan mengenai estimasi berapa lama limit follow aplikasi Tiktok dapat Anda jadikan sebagai informasi yang perlu Anda antisipasi agar akun Tiktok Anda tetap aman dan dapat digunakan sebagaimana mestinya. (DAP)