Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Cara-Cara Mengutip dari Jurnal Elektronik dan Jurnal Nonelektronik
21 Maret 2022 17:07 WIB
·
waktu baca 2 menitDiperbarui 20 Juni 2022 15:32 WIB
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Cara Mengutip dari Jurnal
Dalam menulis karya tulis ilmiah baik dalam bentuk jurnal atau untuk kepentingan skripsi, mengutip dari jurnal orang lain atau dari buku merupakan hal yang wajar dan sudah dilakukan sejak lama. Salah satu fungsi dari mengambil kutipan dari tulisan orang lain adalah untuk menunjang kredibilitas dari karya tulis ilmiah yang disusun. Meskipun menjadi hal yang wajar namun penulis harus paham betul mengenai bagaimana cara mengutip yang benar dari Tulisan orang lain. Berikut adalah cara mengutip jurnal baik elektronik dan non elektronik.
Kutipan Langsung
Kutipan langsung yaitu cara mengutip yang ditulis sama persis dengan sumber aslinya, baik ejaan ataupun bahasanya. Kutipan langsung dibagi menjadi kutipan langsung kurang dari empat baris dan kutipan langsung lebih dari empat baris.
ADVERTISEMENT
Berikut adalah contoh penulisan yang tepat untuk kutipan secara langsung.
“Kotler berpendapat bahwa pasar terdiri dari semua pelanggan potensial yang memiliki kebutuhan atau keinginan yang sama. Di pasar dapat terjadinya pertukaran untuk memuaskan suatu keinginan atau kebutuhan lainnya.” (Kotler, 1998: 203)
“Menurut William berpendapat bahwa pasar merupakan sekumpulan orang yang memiliki suatu kepentingan yang puas, yaitu uang yang digunakan untuk belanja. Selain itu pasar juga sebagai tempat yang memiliki kemauan untuk membelanjakan uang tersebut. Dengan adanya pasar kita bisa dengan mudah membeli sesuatu jika membutuhkan barang tertentu. Pasar menjual barang yang beragam, mulai dari makanan, elektronik, jasa bahkan sampai penjualan pakaian (Wiliam, 2001: 33)”
Kutipan Tidak Langsung
Kutipan tidak langsung adalah kutipan yang tidak sama persis dengan tulisan aslinya umumnya pengutip hanya mengambil pokok pikiran dari sumber dan ditulis kembali dengan bahasa sendiri. Cara penulisannya adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
“Kotler (1998: 203) berpendapat bahwa pasar adalah tempat bertemunya pelanggan dan pembeli atau mereka yang memiliki kebutuhan dan keinginan dengan orang yang memiliki alat atau barang pemenuh kebutuhan.”
Demikian pembahasan terkait dengan cara mengutip jurnal elektronik dan nonelektronik untuk karya tulis ilmiah. (WWN)