Konten dari Pengguna

Cara Mencari Arti dari Kata-kata Sukar Ketika Berkomunikasi

10 Februari 2022 17:22 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kamus. (Foto: PublicDomainPictures by https://pixabay.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kamus. (Foto: PublicDomainPictures by https://pixabay.com)
ADVERTISEMENT
Kata adalah alat paling penting dan mengagumkan, yang diciptakan oleh otak manusia. Kekurangan kata mungkin dapat berakibat fatal bagi kemajuan seseorang dalam usaha tertentu, sebagaimana kaki yang berat dan tangan yang tak terdidik pada orang lain. Oleh karena itu, arti dari kata-kata sukar dapat kita cari dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Kamus Bahasa Indonesia yang ditulis oleh Ernawati Waridah (2017), kosakata atau istilah-istilah dalam berbagai bidang ilmu, terus berkembang dari waktu ke waktu. Oleh sebab itu, diperlukan kamus untuk menerjemahkan padanan katanya. Selain itu, kamus juga berperan dalam menambah wawasan dan ilmu pengetahuan, memperkaya bahasa, dan sarana komunika.

Mengenal Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Ilustrasi Kamus. (Foto: stevepb by https://pixabay.com)
Sebelumnya sudah dijelaskan bahwa arti dari kata dapat kita cari dalam KBBI. Adapun kamus Bahasa Indonesia tersebut memuat ribuan kosakata, baik kosakata ilmiah maupun populer, lengkap dengan definisi dan arti yang lengkap dan padat. Kata-kata pada KBBI akan diurutkan secara alfabetis dari huruf A hingga Z.
KBBI sangat penting dijadikan sebagai pegangan oleh pelajar, mahasiswa, dan masyarakat umum untuk memahami suatu kata yang tidak dipahami. Dikutip dari buku Competence For Success 1: Memaksimalkan Potensi Diri Menjadi Profesional Berkompeten Keterampilan & Pengetahuan yang ditulis oleh Febe Chen (2011: 88), berikut adalah keuntungan dari memiliki perbendaharaan kosakata yang luas:
ADVERTISEMENT
Peningkatan perbendaharaan kosakata dapat dilakukan dengan mencari atau membuat daftar kata-kata yang diperlukan melalui KBBI. Ketika kamu mencatat kosakata yang belum dimengerti atau belum fasih, kamu akan lebih mudah untuk mengerti kata tersebut.
Pada KBBI, arti yang pertama dan kedua adalah yang paling lazim digunakan. Catatlah kosa kata tersebut pada daftar catatan kosa kata kamu. Semoga bermanfaat! (CHL)