Konten dari Pengguna

Contoh Sikap Santun Mencakup Dua Hal, Yakni Ucapan dan Perbuatan

4 November 2021 17:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sikap santun mencakup dua hal, yakni ucapan dan perbuatan. Sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sikap santun mencakup dua hal, yakni ucapan dan perbuatan. Sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
Sopan santun merupakan salah satu sikap baik yang perlu dimiliki dan diaplikasikan oleh setiap orang dalam kehidupan bermasyarakat. Secara umum sikap santun mencakup dua hal, yakni santun dalam berbicara, dan santun dalam perbuatan.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya sikap sopan santun adalah bagian daripada tata krama yang harus harus dimiliki oleh setiap orang. Dikutip dari buku Bahasa Jawa Krama, Maryono (2001: 154), adapun fungsi dari ditujukannya sikap santun ialah untuk memberikan penghormatan kepada orang lain.
Setiap orang tentu selalu ingin merasa dihargai ataupun dihormati oleh orang lain, itu sebabnya kita juga perlu memperlakukan orang lain dengan penuh rasa hormat dengan menjaga tata krama dan sopan santun kita terhadap mereka.

Contoh Sikap Santun Mencangkup Dua Hal, Yakni Santun Ucapan dan Perbuatannya

Sebagai makhluk sosial, maka manusia yang satu tidak akan lepas dari keberadaan manusia lainnya. Oleh sebab itu dalam kehidupan bermasyarakat ini setiap individunya akan terus berhubungan ataupun terlibat interaksi sosial satu sama lain. Untuk menjaga keharmonisan antar individu ataupun kelompok, maka setiap orang wajib menjaga tingkah lakunya sebagaimana nilai-nilai tata krama agar tidak menimbulkan konflik sosial. Menjaga tingkah laku atau tata krama, artinya sama dengan menerapkan sikap sopan santun dalam setiap keadaan di manapun kita berada.
Ilustrasi sikap santun mencakup dua hal, yakni ucapan dan perbuatan. Sumber: Unsplash
Secara umum contoh sikap santun mencakup dua hal, yakni santun dalam ucapan, dan santun dalam perbuatan. Santun dalam ucapan artinya setiap orang haruslah menggunakan bahasa yang baik dan sopan ketika berbicara dengan orang lain. Kesopanan dalam ucapan juga dapat diartikan sebagai ucapan yang tidak mengandung kata-kata kasar ataupun kalimat yang bisa menyakiti orang lain. Sedangkan perbuatan yang santun ialah perbuatan yang baik, seperti mau menolong sesama, tidak melakukan kekerasan fisik dan dapat menunjukan rasa hormat kita terhadap orang lain.
ADVERTISEMENT
Contoh sederhana dari sikap santun dalam ucapan dan perbuatan misalnya saja seperti menundukan badan ketika melewati orang lain sembari berkata permisi, mendahulukan berkata “tolong” saat membutuhkan pertolongan orang lain, dan menyampaikan ucapan terima kasih setelahnya.
Demikianlah ulasan singkat tentang sikap santun mencakup dua hal, yakni sopan secara ucapan, dan perbuatan. Semoga informasi tersebut dapat bermanfaat! (HAI)