Corona Jakarta: Pemprov Edukasi Warganya Lewat Instagram

Konten dari Pengguna
14 Agustus 2020 19:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Petugas Ambulans Puskesmas Kebayoran Baru, bersiap membawa pasien yang diduga terkena virus Corona di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara, Senin (2/3). Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Petugas Ambulans Puskesmas Kebayoran Baru, bersiap membawa pasien yang diduga terkena virus Corona di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara, Senin (2/3). Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Virus Corona Jakarta hingga saat ini masih belum menunjukkan tanda-tanda penurunan. Hingga hari Jumat (14/8) sudah tercatat 27.761 orang positif terinfeksi COVID-19 dimana 17.836 orang dinyatakan sembuh dan 970 orang dinyatakan meninggal.
ADVERTISEMENT
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pun saat ini sudah memberlakukan perpanjangan masa PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) Transisi Fase I selama 14 hari ke depan. Hal tersebut dilakukan dengan harapan agar Ibu Kota Indonesia tersebut mampu menekan penyebaran Virus Corona (COVID-19).
Tak hanya memberlakukan perpanjangan masa PSBB, Pemprov juga melakukan edukasi kepada warganya. Melalui akun Instagram @dkijakarta, Pemprov memposting materi penanganan wabah Corona Jakarta dengan protokol kesehatan.

Materi Edukasi Penanganan Corona Jakarta

Berikut adalah isi materi penanganan wabah Corona Jakarta yang dikutip dari akun Instagram @dkijakarta.
1. Tetap tinggal di rumah dan tidak keluar rumah apabila tidak ada keperluan yang mendesak
2. Selalu jalankan pola 3M yaitu memakai masker dengan benar ketika pergi, menjaga jarak aman minimal 1 meter, serta mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir secara rutin
ADVERTISEMENT
3. Seluruh kegiatan yang diizinkan beroperasi harus dijalankan dalam kapasitas maksimal 50 persen dan menjalankan protokol kesehatan dengan ketat
4. Ingatkan sesama agar selalu menegakkan protokol kesehatan.
(Bayu Nur)