news-card-video
4 Ramadhan 1446 HSelasa, 04 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Doa Sebelum Yasinan dalam Bahasa Latin dan Terjemahannya

3 Maret 2025 16:29 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi doa sebelum yasinan. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi doa sebelum yasinan. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Yasinan merupakan tradisi keagamaan yang telah lama menjadi budaya dalam masyarakat, terutama di Indonesia. Kegiatan ini biasanya dilakukan pada malam Jumat, pengajian umum atau dalam acara tahlilan untuk mendoakan keluarga yang telah meninggal dunia.
ADVERTISEMENT
Sebelum memulai pembacaan Surah Yasin, biasanya diawali dengan doa yang bertujuan untuk membuka pintu pengabulan dari Allah. Untuk mengetahui doa sebelum Yasinan yang dianjurkan, simak informasinya di bawah ini.

Doa Sebelum Yasinan

Ilustrasi doa sebelum yasinan. Foto: Pexels
Doa sebelum Yasinan umumnya ialah membaca doa tawasul. Salah satu amalan tersebut dilakukan untuk mendekatkan diri pada Allah. Doa ini mengandung nama Allah yang agung dan baik disertakan dalam rangkaian doa.
Mengutip buku Doa dan Zikir Sepanjang Tahun oleh Hamdan Hamedan, berikut salah satu doa yang umum dibaca sebelum Yasinan.
Latin: Allahuma inni as-aluka bi-annaka antallahul-ahadus-shamad, alladzii lam yalid wa lam yuulad, wa lam yakul-lahu kufuwan ahad.
Artinya: Ya Allah, sesungguhnya aku memohon pada-Mu, bahwasanya Engkau adalah Allah Yang Maha Esa, Yang Bergantung pada-Nya segala sesuatu, yang tidak beranak dan tidak diperanakkan, dan tidak ada seorang pun yang setara dengan-Nya.
ADVERTISEMENT

Doa Setelah Yasinan

Ilustrasi doa setelah yasinan. Foto: Pexels
Setelah membaca Yasin, berikut doa yang dianjurkan untuk dibaca bagi umat Islam dikutip dari buku Doa Harian Pengetuk Pintu Langit oleh Hamdan Hamedan.
Latin: Allahumma innaa nastahfidzhuka wa nastaudi'uka adyaananaa wa abdaananaa wa anfusanaa wa ahlanaa wa awlaadanaa wa amwaalana a wa kulla syai'in a'thaitanaa.
Allahummaj'alnaa wa iyyaahum fii kanafika wa amaanika wa 'iyaadzika min kulli syaithaanim mariidin wa jabbaarin'aniid wa 'aniidin wazii baghyin wadzii hasadin wa min kulli zii syarrin innaka 'alaa kulli syai'in qadiir.
Allahumma jammilnaa bil'aafiyati was salaamati wa haqqiqnaa bit taqwaa wal istiqaamati wa a'izna min muujibaatin nadaamati innaka samii'ud du'aa'.
Allahummaghfirlanaa wa liwaalidiina wa li awlaadinaa wa masyaayikhinaa wa ikhwaaniaa fiddiini wa ashhaabinaa wa liman ahbaabinaa fiika wa liman ahsana ilainaa wal mukminiina wal mukminaati wal musliminiina wal muslimaati ya rabbal'aalamiin.
ADVERTISEMENT
Wa shalliallahumma'alaa abdika warasuulika sayyidinaa wamawlanaa muhammadin wa'ala alihi washahbihi wasallam, war zuqnaa kamaalal mutaaba'ati lahu zhaahiran wa baathinan fii'aafiyatin wa salaamatin birahmatika yaa arhamar rahimiin.
Artinya: Ya Allah, sesungguhnya kami mohon pemeliharaan-Mu dan kami menyerahkan pada-Mu agama kami, diri kami, keluarga kami, anak-anak kami, harta-harta kami, dan segala yang telah Engkau berikan pada kami.
Ya Allah, semoga Engkau menjadikan kami dalam penjagaan, tanggungan, kedekatan, dan perlindungan-Mu dari godaan setan yang menggoda, orang yang kejam, zalim dan durhaka, dan dari kejahatan penjahat, sesungguhnya Engkau adalah maha kuasa atas segala sesuatu.
Ya Allah, jadikanlah kami dan juga mereka berada di dalam pemeliharaan-Mu, keamanan-Mu, dan perlindungan-Mu dari setiap gangguan setan pendurhaka, orang-orang takabur yang kepas kepala, orang yang mempunyai pandangan jahat, kezaliman dan dari kejahatan setiap orang yang mempunyai kejahatan. Sesungguhnya Engkau Maha Berkuasa atas segala sesuatu.
ADVERTISEMENT
Ya Allah, perindahkan kami dengan kesehatan dan keselamatan. Karuniakanlah pada kami ketakwaan dan istikamah. Lindungilah kami dari perkara-perkara yang dapat mendatangkan penyesalan. Sesungguhnya Engkau Maha Mendengar Doa.
Ya Allah, ampunilah dosa-dosa kami, kedua orang tua kami, anak-anak kami, guru-guru kami, saudara-saudara seagama kami, sahabat-sahabat karib kami, orang yang mencintai kami karena Engkau, orang-orang yang pernah berbuat baik pada kami, dari kaum mukminin dan mukminat, muslimin dan muslimat, wahai Tuhan seluruh alam.
Ya Allah, curahkanlah rahmat dan keselamatan pada hamba dan utusan-Mu, junjungan kami dan tuan kami Nabi Muhammad SAW, serta para keluarga dan sahabatnya.
Karuniankanlah pada kami kesempurnaan mengikuti ajarannya secara lahir dan batin, di dalam kesejahteraan dan keselamatan dengan kasih sayang-Mu, wahai Tuhan Yang maha Pengasih sebaik-baik yang mengasihi.
ADVERTISEMENT
(SA)