Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Fungsi Air bagi Tumbuhan daalam Mendukung Pertumbuhannya
9 September 2021 17:23 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Di dalam buku Tematik kelas 5 SD, terdapat materi yang mempelajari tentang fungsi air bagi makhluk hidup, termasuk fungsi air bagi tumbuhan.
ADVERTISEMENT
Air bukan hanya bermanfaat bagi manusia, fungsi air bagi tumbuhan juga tidak kalah pentingnya karena air memang adalah salah stu kebutuhan pokok sehari-hari bagi seluruh makhluk hidup yang tidak bisa digantikan dengan materi lainnya.
Seluruh makhluk hidup membutuhkan air, tak terkecuali tumbuhan. Melansir dari buku Dasar-dasar Fisiologi Tumbuhan, Linda Advinda, 2018, 70 persen dari tubuh tumbuhan tersusun atas molekul air.
3 Fungsi Air bagi Tumbuhan
1. Untuk Membantu Proses Fotosintesis
Fungsi air bagi tumbuhan yang pertama dan utama adalah sebagai bahan baku dalam proses fotosintesis dan juga dapat menjaga kelembaban tumbuhan agar tidak layu. Air diserap oleh akar tumbuhan dan dialirkan ke daun, tempat melakukan fotosintesis . Kelebihan penyerapan air diatasi dengan cara membuka stomata untuk melakukan penguapan.
ADVERTISEMENT
Stomata membuka untuk melakukan penguapan air, dan akan menutup untuk menghemat air pada kondisi lingkungan yang kering. Air yang mengantarkan unsur mineral ke daun, akan ikut menguap seiring dengan terbukanya stomata. Tapi air tersebut akan kembali digantikan kembali oleh penyerapan air pada akar.
2. Mengangkut Zat Hara dan Nutrisi dari Tanah
Air memiliki fungsi sebagai pelarut polar, artinya air dapat melarutkan nutrisi atau unsur hara atau mineral yang diserap oleh akar. Dengan melawan gravitasi, air mengentarkan mineral dari bawah ke atas, bahkan ke pucuk pohon yang sangat tinggi. Ini bisa terjadi karena ikatan hidrogen pada air bisa mempertahankan tekanan air di dalam saluran angkut tumbuhan .
3. Menjadi Sumber Kehidupan bagi Tumbuhan
ADVERTISEMENT
Fungsi air bagi tumbuhan yang terakhir adalah sebagai sumber kehidupan bagi tumbuhan itu sendiri. Tumbuhan bisa dipastikan akan mati bila tidak mendapatkan air yang cukup. Tumbuhan akan selalu membutuhkan air dalam jumlah yang cukup, tidak terlalu banyak atau pun terlalu sedikit.
Air yang terlalu sedikit akan mengurangi kinerja proses fotosintesis sehingga tanaman kekurangan makanan dan layu. Sebaliknya, bila tumbuhan mendapatkan terlalu banyak air, tanah akan menjadi terlalu basah.
Hal ini yang akan mengakibatkan tidak adanya sirkulasi oksigen di dalam tanah dan menjadikan tumbuhan kekurangan nutrisi. (DNR)