Jalur Penerimaan dan Passing Grade Unnes 2022

Konten dari Pengguna
17 Januari 2022 15:14 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rektorat Unnes. unnes.ac.id
zoom-in-whitePerbesar
Rektorat Unnes. unnes.ac.id
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jika kamu ingin melanjutkan studi yang berhubungan dengan seni budaya ataupun pendidikan, Unnes merupakan salah satu kampus yang perlu dipertimbangkan. Selain itu, Unnes juga menawarkan berbagai program studi yang tak kalah dengan perguruan tinggi kenamaan lainnya. Sebelum mendaftar, kamu perlu mengetahui jalur penerimaan dan passing grade Unnes untuk tahun 2022.
ADVERTISEMENT

Jalur Penerimaan Unnes 2022

Universitas Negeri Semarang atau yang disingkat Unnes merupakan salah satu perguruan tinggi kenamaan asal Gunungpati, Semarang, Jawa Tengah. Kampus yang sebelumnya bernama IKIP Semarang ini banyak diminati oleh para siswa yang hendak melanjutkan studinya.
Jika kamu salah satunya, terdapat 3 jalur penerimaan yang disediakan oleh pihak Unnes, yaitu:
1. SNMPTN
Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) merupakan jalur masuk perguruan tinggi negeri yang diselenggarakan sejak tahun 2013. Sistem penerimaan yang satu ini menggunakan nilai rapor dari semester satu sampai semester tujuh dan prestasi lainnya.
Kuota yang diberikan Unnes pada jalur penerimaan yang satu ini sebesar 20 persen.
2. SBMPTN
Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) merupakan jalur ujian secara tertulis yang sudah berlangsung sejak tahun 2012. Pada jalur penerimaan yang satu ini, para peserta dapat diterima berdasarkan hasil tertulis atau ujian keterampilan untuk program studi seni dan olehraga.
ADVERTISEMENT
Untuk kuota yang Unnes berikan pada jalur yang satu ini sebesar 40 persen.
3. Seleksi Mandiri
Seleksi mandiri merupakan tes yang diselenggarakan pihak Unnes secara mandiri untuk jenjang D3, S1, S2, dan S3. Seleksi mandiri berbentuk ujian tertulis maupun ujian keterampilan untuk program studi seni dan olehraga.
Adapun kouta yang Unnes berikan untuk jalur penerimaan yang satu ini sebesar 30 persen.
Ilustrasi ujian masuk Unnes. Foto: freepik.com/dragana-gordic

Passing Grade Unnes 2022

Setelah mengetahui jalur penerimaan yang Unnes berikan, kamu perlu mengetahui passing grade yang ada di Unnes. Passing grade sangatlah berguna untuk kamu mengetahui seberapa besar nilai yang minimal yang harus kamu peroleh untuk bisa di terima program studi yang kamu pilih.
Adapun passing grade Unnes untuk tahun 2022 yaitu:
ADVERTISEMENT
Biologi: 27.7%
Fisika: 24.3%
Kimia: 28.2%
Matematika: 29.3%
Kesehatan Masyarakat: 31.5%
Pendidikan Biologi: 32.2%
Pendidikan Fisika: 30.5%
Pendidikan Kimia: 30.3%
Pendidikan IPA: 29.6%
Pendidikan Matematika: 35.2%
Pendidikan Teknik Bangunan: 29.1%
Pendidikan Teknik Elektro: 27.0%
Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer (PTIK): 33.6%
Pendidikan Teknik Mesin: 26.4%
Pendidikan Teknik Otomotif: 25.4%
Teknik Arsitektur: 30.2%
Teknik Kimia: 30.2%
Ilmu Keolahragaan: 27.2%
Bimbingan dan Konseling: 27.8%
Psikologi: 31.6%
Teknologi Pendidikan: 26.0%
Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Tata Boga: 20.4%
Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Tata Busana: 21.2%
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia : 27.0%
Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa: 22.3%
Pendidikan Bahasa Arab : 20.4%
Pendidikan Bahasa Inggris: 35.5%
Pendidikan Bahasa Jepang: 25.7%
ADVERTISEMENT
Pendidikan Bahasa Mandarin: 20.2%
Pendidikan Bahasa Prancis: 22.0%
Pendidikan Ekonomi (Pendidikan Administrasi Pekantoran): 25.6%
Pendidikan Ekonomi (Pendidikan Akuntansi): 29.6%
Pendidikan Ekonomi (Pendidikan Koperasi): 22.5%
Pendidikan Geografi: 25.5%
Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG-PAUD): 20.5%
Pendididkan Guru Sekolah Dasar (PGSD) : 21.5%
Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi: 38.5%
Pendidikan Kepelatihan Olahraga: 22.5%
Pendidikan Luar Sekolah: 23.7%
Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn):24.1%
Pendidikan Sejarah: 24.0%
Pendidikan Seni Musik (Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik): 21.2%
Pendidikan Seni Rupa: 20.0%
Pendidikan Seni Tari (Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik): 20.1%
Pendidikan Sosiologi dan Antropologi: 25.4%
Pendidikan Tata Kecantikan: 20.3%
Sastra Indonesia: 24.0%
Sastra Inggris: 30.6%
Sastra Jawa: 20.8%
Sastra Prancis: 24.5%
Seni Rupa (Desain Komunikasi Visual, Lukis, Patung, Grafis, Gambar Kriya): 29.0%
ADVERTISEMENT
Akuntansi: 37.5%
Ekonomi Pembangunan: 29.3%
Manajemen: 33.5%
Geografi: 24.2%
Ilmu Hukum: 32.0%
Ilmu Sejarah: 21.2%
Nah, sekarang kamu sudah mengetahui jalur pendaftaran dan passing grade yang ada di Unnes bukan? Belajar yang giat agar impianmu bisa menjadi salah satu bagian dari Unnes bisa terwujud. (MZM)