Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Lari Estafet dan 3 Macam Lari dalam Olahraga Atletik yang Sering dilombakan
21 Januari 2021 19:45 WIB
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Gerakan atau aktivitas sehari-hari tersebut meliputi gerakan berlari, melompat, maupun melempar, yang mana semua gerakannya menjadi gerak dasar dalam olahraga atletik. Menjadi cabang olahraga yang sering diperlombakan, atletik memiliki nomor lari, jalan, lompat, dan juga lempar. Pada masing-masing cabang tersebut ada kelompok-kelompok tersendiri, lho! Misalnya, cabang lari, ada lari estafet, lari jarak menengah, lari jarak jauh, dan sejenisnya.
Menurut Winendra (2008), nomor lari dalam cabang atletik adalah cabang yang paling diminati karena mudah untuk dimainkan dan tidak rumit. Lantas, apa saja jenis-jenis lari dalam olahraga atletik yang seringkali diperlombakan?
Lari Jarak Pendek
Nomor lari jarak pendek adalah satu satu lomba lari yang paling sering dilombakan. Disebut juga lari sprint, jarak lari pada lari sprint jika diadakan di lapangan terbuka meliputi nomor 100 meter, 200 meter, dan juga 400 meter. Sementara lari sprint yang dilombakan pada lapangan tertutup adalah nomor lari 50 meter, 60 meter, 200 meter dan 400 meter.
ADVERTISEMENT
Lari Jarak Menengah
Pada lari jarak menengah, nomor lari yang sering dilombakan adalah lari jarak menengah sepanjang 800 hingga 1500 meter. Pada lari jarak menengah, para pelari melakukan start dengan menempelkan kedua telapak tangan di tanah, pandangan lurus ke depan, dan menyondongkan badan ke depan sebelum peluit tanda dimulainya perlombaan ditiup.
Lari Jarak Jauh
Pada perlombaan lari jarak jauh, lintasan yang ditempuh oleh para pelari sepanjang 3000 meter, 5000 meter dan 10.000 meter. Lari jarak jauh ini juga sering disebut lari maraton, lho. Di nomor lari jarak jauh, pelari dapat mengatur tempo larinya agar tidak kehabisan tenaga sebelum mencapai garis finish.
Lari Estafet
Berbeda dengan ketiga jenis lari yang sebelumnya, perlombaan lari estafet dilakukan dengan berkelompok, bukan individu. Perlombaan lari estafet yang paling umum dan sering dilombakan di lintasan yakni sepanjang 4 x 100 meter dan 4 x 400 meter. Dalam perlombaan lari estafet, setiap pelari harus menyerahkan tongkat ke pelari berikutnya dengan waktu tertentu.
ADVERTISEMENT
Itulah sedikit penjelasan mengenai lari estafet dan jenis-jenis lari dalam cabang olahraga atletik yang sering dilombakan. Semoga bermanfaat! (AG)