Konten dari Pengguna

Makna Al Basith, Asmaul Husna Ke-21

10 Maret 2021 13:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Allah mempunyai nama lain yang indah sejumlah 99 nama dan nama – nama itu adalah Asmaul Husna. Kita bisa meneladani dengan baik ke 99 nama lain dari Allah di kehidupan sehari – hari kita.
ADVERTISEMENT

Berikut adalah QS. Al – A’araf (7): 180 berisi tentang Asmaul Husna.

وَلِلّٰهِ الْاَسْمَاۤءُ الْحُسْنٰى فَادْعُوْهُ بِهَاۖ وَذَرُوا الَّذِيْنَ يُلْحِدُوْنَ فِيْٓ اَسْمَاۤىِٕهٖۗ سَيُجْزَوْنَ مَا كَانُوْا يَعْمَلُوْنَ ۖ - ١٨٠
Artikel kali ini mengulas tentang salah satu nama Asmaul Husna dari 99 nama tersebut yakni Al Basith.
Dikutip dari buku Aqidah Akhlak (2013:149-150) Al Basith berasal dari kata ba-sa-tha yang memiliki arti melapangkan atau meluaskan. Dengan memahami Asmaul Husna Al Basith, maka kita harusnya bersyukur kepada Allah karena Allah SWT telah melapangkan rezeki kepada kita dengan berbagai nikmat yang kita tidak mampu menghitungnya.
Dikutip dari Umi (2019:28) arti Al Basith adalah Maha Meluaskan rezeki bagi siapa saja yang dikehendaki-Nya , karena Allah yang melapangka rezeki dan juga menyempitkannya, yang membentangkan rezeki itu dengan rahmat-Nya, menahan-Nya dengan kebijakan-Nya terhadapa hamba-Nya yang bersangkutan.
ADVERTISEMENT
Bisa disimpulkan dari dua kutipan di atas, bahwa Al Basith yang merupakan salah satu dari 99 nama lain Allah atau Asmaul Husna ini, memiliki arti Allah Maha Melapangkan segala sesuatu dan Maha Meluaskan bisa berupa rezeki atau hal apa pun dalam hidup kita. Sungguh mudah bagi Allah untuk Melapangkan kebutuhan hamba-Nya yang dikehendaki.
Allah Maha tahu kapan melapangkan dan kapan menyempitkan segala urusan hidup kita. Rahmat Allah tiada batasan apa pun dan tidak mampu di hitung dengan akal sehat manusia, yang serba terbatas ini. Cukuplah Allah sebagai sandaran hati dan iman yang kuat untuk memohon agar medapat luasnya kasih sayang serta Rahmat dari Nya.
Begitu mudah bagi Allah yang memiliki sifat Al Basith untuk Meluaskan dan Melapangkan segala pengharapan hamba Nya. (KPS)
ADVERTISEMENT